Bentrok Antara Anggota Satgas Nanggala dengan Satgas Amole di Timika Ternyata Berawal dari Rokok

Rekaman video yang memperlihatkan sejumlah anggota Satgas Nanggala Kopassus dan anggota polisi Satgas Amole terlibat bentrok di Papua, viral di media

Editor: Ravianto
shutterstock
Illustrasi rokok. Rekaman video yang memperlihatkan sejumlah anggota Satgas Nanggala Kopassus dan anggota polisi Satgas Amole terlibat bentrok di Papua, viral di media sosial. 

Diketahui, transaksi jual-beli rokok inilah yang mendasari enam anggota Satgas Amole Brimob terlibat bentrok dengan Satgas Nanggala Kopassus. Anggota Kopassus tak suka dengan harga rokok yang dijual oleh anggota Polri tersebut.

"Itu tidak ada yang melanggar (anggota jualan rokok) itu semua ya toh, tidak ada yang dilanggar," kata Rusdi di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (29/11/2021). 

Menurut Rusdi, kasus ini telah diselesaikan secara damai kedua belah pihak. Sebaliknya, kasus ini murni hanya kesalahpahaman saja.

"Ini hanya masalah komunikasi saja, yaitu masalah kecil yang telah selesai itu semua, masalah seperti itu," tukasnya. 

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved