Persib Bandung

H-2 Persib Bandung vs Arema FC, Begini Persiapan Maung Bandung Agar Bisa Salip Bhayangkara FC

Di peringkat ketiga Liga 1, ada Arema FC yang terus mengintip peluang untuk menggeser posisi Persib Bandung dan Bhayangkara FC.

Penulis: Ferdyan Adhy Nugraha | Editor: Tarsisius Sutomonaio
suryamalang
Persib Bandung vs Arema FC 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG- Kemenangan atas Persiraja Banda Aceh, pekan lalu, membuat Persib Bandung kini bertengger di posisi kedua dengan 28 poin. Maung Bandung hanya tertinggal satu poin dari pemuncak klasemen Bhayangkara FC.

Di peringkat ketiga Liga 1, ada Arema FC yang terus mengintip peluang untuk menggeser posisi Persib dan Bhayangkara FC. Tim berjuluk Singo Edan itu kini memiliki 26 poin. 

Dengan demikian, ada tiga kuda pacu yang siap untuk memperebutkan posisi puncak di pekan ke-14 nanti. Jika ada yang tergelincir, maka posisi ketiga tim itu bisa berubah dengan cepat.

Pelatih Persib, Robert Alberts, mengatakan setiap pekannya persaingan akan semakin panas apalagi jarak poin antartim sangat tipis.

"Situasinya masih sama bahwa Bhayangkara FC memimpin klasemen dengan ada di peringkat pertama dan kami berada di posisi kedua, dengan jarak poin yang menipis," ujar Robert Alberts kepada awak media belum lama ini.

Dari kiri Beckham Putra, Achmad Jufriyanto, dan Ardi Idrus dalam sesi latihan Persib Bandung, Senin (22/11/2021) menjelang laga melawan Persiraja Banda Aceh besok.
Dari kiri Beckham Putra, Achmad Jufriyanto, dan Ardi Idrus dalam sesi latihan Persib Bandung, Senin (22/11/2021) menjelang laga melawan Persiraja Banda Aceh besok. (Twitter Persib)

Baca juga: Persib Bandung vs Arema FC, Wander Luiz vs Carlos Fortes, Ini Statistik Kedunya di 5 Laga Terakhir

Di pekan ke-12 lalu, Bhayangkara FC dan Persib Bandung sama-sama menelan kekalahan. Bhayangkara FC kalah dari Persita Tangerang sementara Persib takluk dari rival abadinya, Persija Jakarta.

Padahal sebelumnya, kedua kesebelasan ini bersaing sangat ketat di posisi pertama dan kedua. Selisih poinnya pun hanya tiga sehingga setiap saat bisa berubah.

Saat Persib dan Bhayangkara FC kalah, tim-tim di bawah mereka mulai merangkak naik. Termasuk Arema FC dan Bali United yang kini berada di posisi ketiga dan keempat.

"Jadi seperti yang pernah saya katakan sejak awal, mereka adalah tim yang harus diwaspadai," katanya.

Persib di seri ketiga bakal menghadapi lawan yang cukup berat. Selain melawan Arema FC di akhir pekan ini, Persib Bandung bakal berhadapan dengan Persebaya Surabaya, Madura United, hingga Bali United.

"Jadi semakin menarik, kami akan menghadapi beberapa laga seru seperti melawan Arema, Madura dan Persebaya yang juga kini mulai meningkat (posisi di klasemen)," kata Robert Alberts.

Baca juga: Cerita Dokter Tim Persib Ikut Tangani Pemain Persiraja yang Pingsan: Saya Spontan Lari ke Lapangan

Bagi pelatih asal Belanda itu, persaingan akan semakin menarik ketika kompetisi sudah memasuki pertengahan dan akhir. Setiap tim, ucap Robert Alberts, bakal berusaha mencari poin penuh di setiap laga.

"Ini akan menarik, karena juara bukan ditentukan di laga awal liga tapi di akhir, jadi bagus untuk liga karena ada banyak tim yang mampu menunjukkan keseriusan memenangkan pertandingan. Itu yang dibutuhkan liga dan kami melihat ke depan untuk bertanding melawan Arema FC," katanya.

Menjelang partai menghadapi Arema FC, para pemain Persib Bandung berlatih ringan. Dikutip dari laman resmi klub, pemain berlatih di Lapangan Yogyakarta Independent School, Jumat 26 November 2021.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved