Upayakan Percepatan Vaksinasi untuk Anak Berkebutuhan Khusus, Pemerintah Pastikan Aman

Vaksin Covid-19 yang tersedia kini telah dinyatakan aman, termasuk untuk anak berkebutuhan khusus (ABK).

Tribun Jabar
Seorang penyandang disabilitas mengikuti vaksinasi Covid-19 di SMKN 15, Kota Bandung, Sabtu (4/9/2021). 

TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Vaksin Covid-19 yang tersedia kini telah dinyatakan aman, termasuk untuk Anak Berkebutuhan Khusus (ABK).

Untuk itu, Plt Dirjen Kesehatan Masyarat Kesehatan Masyarakat Kemenkes, drg. Kartini Rustandi M.Kes mengajak orangtua untuk segera mendukung ABK di atas 12 tahun menerima vaksinasi Covid-19.

Dilansir dari Tribunnews.com, hal tersebut disampaikannya dalam dialog FMB9 secara virtual pada Rabu (22/9/2021).

"Ayo kita bawa anak-anak kita yang berkebutuhan khusus untuk mendapatkan vaksinasi. Mereka adalah generasi penerus bangsa yang mampu memberikan sesuatu bagi bangsa ini juga karena dibalik kekurangan mereka ada kelebihan," ungkapnya.

Baca juga: Kapolda Jabar Beri Perhatian Terhadap Akselerasi Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Bandung

Kartini mengakui tidak mudah untuk membawa anak-anak berkebutuhan khusus ini ke tempat vaksinasi Covid-19.

Sehingga untuk mempercepat cakupan vaksinasi bagi kelompok rentan ini, pihaknya terus berupaya melakukan percepatan.

Seperti mengadakan program membawa orang atau anak disabilitas, maka 3 orang pengantarnya boleh mendapat vaksin.

Kemudian juga bekerjasama dengan pihak lain untuk mengadakan sentra-sentra vaksinasi terdekat.

Satu diantaranya adalah YCAB Foundation yang mengadakan vaksinasi Covid-19 untuk umum bertajuk i-Serve Vaccine.

Ketua panitia James Revelino mengatakan pihaknya telah memvaksinasi sebanyak 50 ribu peserta, dimana 28 persen peserta merupakan kelompok anak muda usia remaja.

Baca juga: Hengky Kurniawan Ancam Parkir Pejabat Jika Target Vaksinasi pada Akhir September Tidak Tercapai

Dari 28 persen usia remaja, 4,2 persen adalah anak-anak berkebutuhan khusus

"I-Serve Vaccine ini bertujuan untuk mendukung program pemerintah untuk percepatan vaksin untuk itu kami melakukan vaksinasi dengan metode Drive Thru," ungkap James.

Selain menyediakan jalur khusus vaksinasi drive thru bagi disabilitas, pihaknya juga menyediakan tempat khusus bagi penyandang disabilitas yang memang tidak bisa melakukan vaksinasi bersama dengan peserta umum.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pemerintah Upayakan Percepatan Vaksinasi untuk Anak Berkebutuhan Khusus

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved