Pohon Pisang Berdiri di Tengah Jalan Raya Padaherang Pangandaran, Ini Fakta yang Diungkap Warga

Pohon pisang yang daunnya masih hijau terlihat berdiri di tengah jalan, tepatnya di jembatan Jalan Raya Padaherang-Pangandaran Blok Desa Ciganjeng.

Penulis: Padna | Editor: Giri
Tribun Jabar/Padna
Pohon pisang ditanam warga di Jembatan Jalan Raya Padaherang, Pangandaran, Sabtu (5/2/2021). Keberadaan pohon pisang itu sebagai penanda kalau ada lubang. 

Tewas karena lubang

Kecelakaan maut terjadi di Pangandaran, Jumat (5/2/2021). Penyebabnya seorang pemotor terjatuh karena lubang di jalan.

Dari informasi yang dihimpun Tribun, peristiwa itu terjadi ketika pemotor melaju dari arah Banjarsari menuju Pangandaran.

Namun, dia terjatuh karena gagal menghindari lubang setelah ada kendaraan dari arah berlawanan. 

Kecelakaan maut itu terjadi di Jalan Raya Padaherang-Pangandaran Blok Nagrak, Desa Karangsari.

Pemotor yang tewas itu atas nama Anwar Wahyudin (38), warga Dusun Cikarang, Desa Karangmulya, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran.

Korban pun langsung dilarikan ke puskesmas terdekat untuk menerima perawatan tim medis. 

Kasus Dugaan SPPD Fiktif Sekda Subang, Penyidik Sedang Mencari Tahu ke Mana Aliran Dana Rp 800 Juta

Rapid Test Antigen Terus Ditingkatkan di Kabupaten Bandung, Tempat Kumpul Masyarakat Ini Ditutup

"Seketika, si pemotor itu jatuh dengan luka yang sangat parah. Karena banyak darah keluar dari kepala bagian belakangnya," kata Ii Warli saat ditemui di TKP.

Kepala Polsek Padaherang, Iptu Aan Supriatna, membenarkan adanya kecelakaan tunggal seorang pemotor yang jatuh terpental.

"Karena tidak mengenakan helm, diduga korban mengalami benturan di bagian kepala," ujarnya saat dihubungi melalui telepon.

Ia mengatakan, korban langsung dibawa ke Puskesmas Sindangwangi, dan meninggal saat menerima perawatan dari tim medis. (*)

Pembelaan Nia Ramadhani yang Dihajar Kritik Netizen Seusai Jadi Host TikTok Awards Bersama Raffi

Mayat Perempuan Tertancap Bambu 60 Cm di Garut Terungkap Identitasnya, Sering Nangis Sendiri

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved