Bisnis UMKM
Keripik Kaca Ternyata Paling Laris di Pasar Online Indonesia, Nilai Penjualan Hingga Rp 1,3 Miliar
Keripik kaca adalah keripik singkong yang diiris sangat tipis sehingga seperti kaca, tembus pandang. Kripik kaca juga sering disebut kripik beling
TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Industri Food & Beverage bagi pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) Indonesia menjadi bisnis yang menggiurkan, termasuk salah satunya industri keripik.
Apalagi, panganan keripik yang gurih dan renyah menjadi favorit keluarga Indonesia dengan pilihan dari berbagai daerah dan harga yang terjangkau.
Menurut data yang dihimpun oleh Telunjuk.com melalui Compas.co.id dari tiga e-commerce besar yaitu Tokopedia, Shopee, dan Bukalapak dengan periode data Juni hingga Agustus 2020 menunjukkan, jumlah pegiat keripik dari sisi UMKM mendominasi 89,65 persen di online marketplace.
Hal ini tentunya menjadi peluang bagi pelaku UMKM untuk berkarya di pasar daring dan bersaing dengan produsen besar atau pabrikan.
Menurut data yang terhimpun, bisnis keripik di e-commerce memiliki rata-rata pangsa pasar 33,37 persen di tiga e-commerce besar, yaitu Tokopedia (36,3 persen), Shopee (34,7 persen), Bukalapak (29,1 persen).
• Kisah Pilu Keluarga Penjual Keripik Bawang, Anak Menahan Lapar, Ayah Cuma Bawa Uang Rp 5 Ribu
Adapun keripik nonmerek mendominasi dengan nilai penjualan mencapai 87,78 persen jika dibandingkan dengan keripik bermerek.
Berdasarkan jenisnya, Keripik kaca/beling (22,9 persen), keripik pisang (20,2 persen), dan keripik singkong (19,8 persen). Ketriganya menjadi tiga jenis keripik favorit pembeli daring di tiga e-commerce besar Indonesia.
Selebihnya terdiri dari keripik tempe, ubi, basreng, usus, kentang, nangka, dan jamur.
Keripik kaca adalah keripik singkong yang diiris sangat tipis sehingga seperti kaca, tembus pandang. Kripik kaca juga sering disebut kripik beling.

“Keripik tanpa merek telah menyumbang penjualan hingga lebih dari Rp 1,3 miliar di tiga e-commerce besar Indonesia dalam kurun waktu tiga bulan,” kata selaku CEO & Co-Founder Telunjuk.com, Hanindia Narendrata dalam rilis yang diterima Tribun Jabar, Rabu (30/9/2020).
Persib Kehilangan 5 Pemain, Manajemen tak Bisa paksa, Nick Kuipers dan Wander Luis Sedang ke Bandung |
![]() |
---|
Ghozali Siregar Tinggalkan Persib Bandung, Teddy: ''Padahal Sudah Disodori Kontrak Baru'' |
![]() |
---|
Mantan Pemain Persib Bandung Yudi Guntara: Saya Bilang, Castillion itu Keluar, Bukan Dipinjamkan |
![]() |
---|
Edhy Prabowo, Kemarin Ngomong Siap Dihukum Mati, Kali Ini Terciduk Kontak Online dengan Orang Lain |
![]() |
---|
Tiga Pemain yang Dikaitkan dengan Persib Bandung, Gantikan Enam Pemain yang Pergi, Siapa Saja? |
![]() |
---|