Oppo Sudah Siapkan Amunisi Baru di Awal Kuartal 4, Ini Spesifikasi Oppo A53

Oppo akan meluncurkan produk terbaru lagi setelah sebelumnya telah merilis tiga perangkat teranyar di Indonesia pada kuartal III (Q3) tahun 2020.

Editor: Giri
Oppo
Oppo baru saja merilis ponsel kelas menengah seri terbarunya di Indonesia, yakni Oppo A53. 

TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Oppo akan meluncurkan produk terbaru lagi setelah sebelumnya telah merilis tiga perangkat teranyar di Indonesia pada kuartal III (Q3) tahun 2020, yaitu Oppo Reno4, Reno4 Pro dan Oppo A53.

"Amunisi kami di tahun ini belum habis, kami akan memperkenalkan setidaknya lebih dari satu produk baru di kuartal 4 ini," kata PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Medianto A, dalam keterangan resminya, Senin (21/9/2020).

Menurutnya, perangkat yang akan hadir di kuartal 4 akan membawa fitur–fitur populer yang sudah diperkenalkan sebelumnya pada produk menengah atas.

“Kami sangat yakin produk ini akan mendapat sambutan baik dari konsumen, sama seperti Reno4,” ujar Aryo.

Meski enggan mengungkap produk terbarunya, namun, produk yang akan diluncurkan Oppo tersebut telah tercatat resmi pada situs sertifikasi postel dan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian.

Dalam situs sertifikasi postel, tercatat model perangkat CPH2209 dengan nomor 69617/SDPPI/2020 telah mendapat sertifikat resmi yang berlaku hingga 10 Agustus 2023.

Sedangkan, pada situs TKDN Kemenperin, produk ini telah didaftarkan sejak 28 Juli 2020 yang lalu dan mendapatkan nilai TKDN sebesar 31.85 persen.

tribunnews
Oppo A92 Aurora Purple (@evleaks)

3 Series

Hingga kuartal ketiga tahun ini, Oppo setidaknya sudah memperkenalkan deretan ponselnya yang terdiri dari 3 series, yaitu 6 A series, 4 Reno series, dan 2 Find X2 series di Indonesia.

Dari deretan ponsel yang sudah ada lalu dikaitkan penuturan Aryo, ponsel yang akan datang berasal dari kelas menengah atas, ponsel A Series adalah yang memungkinkan akan hadir berikutnya.

Ponsel A series terbaru ini bisa saja perangkat yang posisinya menggantikan A92.

Mengapa? Karena pada kuartal ini Oppo sudah mulai menggantikan produk A52 dengan Oppo A53. 

Layar, keunggulan Oppo A53

Sejenak menengok kembali keluarga A series terbaru di Tanah Air, Oppo A53, ponsel ini mempunyai keunggulan utama pada layarnya.

Oppo membekali Oppo A53 yang meluncur di Indonesia bulan Agustus lalu, dengan layar Neo-Display 90hz .

Layar ini mendukung kecepatan 90Hz refresh rate dan 120Hz touch sampling rate, sehingga pengguna OPPO A53 akan mendapat pengalaman visual yang lebih mulus dibandingkan dengan layar smartphone kebanyakan pada refresh rate 60Hz.

tribunnews
Oppo A53 Power Black (Oppo Indonesia)

Layar Oppo A53 berukuran 6,5 inci resolusi HD+ (720 x 1.600 piksel) dan memiliki aspect rasio 20:9.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved