Persib Bandung
Top Skor Liga Indonesia Ternyata Mantan Penyerang Persib Bandung, 40 Gol Dicetak untuk Persib
Mantan penyerang Persib Bandung, Cristian Gonzales, menjadi pencetak gol terbanyak di Liga Indonesia.
TRIBUNJABAR.ID -Mantan penyerang Persib Bandung, Cristian Gonzales, menjadi pencetak gol terbanyak di Liga Indonesia. Di Persib, namanya bertengger di posisi kedua dengan catatan 40 gol, kalah satu gol dari Sutiono Lamso.
Tapi Cristian Gonzales paling sukses saat bersama Persik Kediri.
Pemain yang kini sudah berstatus warga negara Indonesia (WNI) itu memang telah malang melintang di sepak bola Indonesia.
Selama berstatus pemain asing atau pun saat resmi menjadi naturalisasi, Cristian Gonzales selalu tampil menawan dengan mencatat banyak gol di setiap klub.
Cristian Gonzales selama bermain telah mencetak 249 gol dan hingga saat ini ia tercatat sebagai top scorer terbanyak Liga Indonesia.
Datang ke Tanah Air pada 2003 tentu membuat pemain asal Uruguay itu telah mengetahui sedikit banyak mengenai sepak bola Indonesia.
Cristian Gonzales datang dengan predikat pemain yang pernah memperkuat timnas di negaranya pada 1994-1996.
Cristian Gonzales pernah memperkuat timnas U-20 Uruguay, sehingga kedatangannya ke Indonesia diharapkan membuat sepak bola Tanah Air lebih berwarna.
• Tidak Ada Tanda-tanda PSBB dan Physical Distancing di Pasar Ciluar, Masyarakat Berjubel
Hal itu mulai ditunjukkan saat memperkuat PSM Makassar (2003-2004).
Berlabel pemain asing PSM Makassar pada kompetisi Indonesia Super League (ISL), Cristian Gonzales mulai menunjukkan tajinya.
Pemain yang saat ini berusia 43 tahun itu pertama kali mencatatkan jejaknya di sepak bola Indonesia dengan torehan 66 gol dari 56 penampilan.
Sebagai pemain baru tentu itu catatan bagus selama memperkuat PSM Makassar dalam dua musim.
• Imbauan Menteri Agama Rayakan Lebaran Bersama keluarga Inti Saja, Banyak OTG
Setelah dari PSM Makassar, Gonzales memilih berhijrah ke Persik Kediri (2005-2008).
Selama tiga musim bersama Persik Kediri, Gonzales mulai menunjukkan adaptasi luar biasa di sepak bola Indonesia.
Bersama klub berjulukan Macan Putih itu, ia mencatat sebanyak 174 gol dari 106 penampilan.
• Guru Honorer di Garut Kecewa Berat dan Pasrah karena Bank Penyalur Bantuan Pemerintah Tutup