Kapolda Jabar Kunjungi Mapolres Cirebon, Pantau Persiapan Perubahan Status Jadi Polresta
Dalam kunjungan tersebut, Kapolda Jawa Barat didampingi oleh Kapolres Cirebon, AKBP Suhermanto, mengecek persiapan perubahan status dari polres menjad
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Hakim Baihaqi
TRIBUNJABAR.ID, CIREBON - Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat atau Polda Jabar, Irjen Pol Rudy Sufahriadi, mengunjungi Markas Kepolisian Resor atau Mapolres Cirebon, Jalan Dewi Sartika, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Selasa (19/11/2019).
Dalam kunjungan tersebut, Kapolda Jawa Barat didampingi oleh Kapolres Cirebon, AKBP Suhermanto, mengecek persiapan perubahan status dari polres menjadi kepolisian resor kota (polresta).
Di Mapolres Cirebon, Irjen Pol Rudy Sufahriadi meresmikan gedung sentra pelayanan kepolisian terpadu (SPKT) Sanika Satyawad, ruang video conference, dan ruang promoter.
"Nantinya polres ini akan dipimpin oleh komisaris besar (kombes)," kata Rudy di Mapolres Cirebon.
• Lini Tengah Persib Bandung Penuh Persaingan? Begini Kata Dedi Kusnandar
Dalam kunjungannya itu, dia menyampaikan kepada semua anggota kepolisian terkait kondisi Indonesia saat ini, sesuai dengan amanat Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo atau Jokowi.
Rudy mengatakan, dengan dirubahnya status Polres Cirebon, diharapkan menjadi lebih baik, terutama dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Cirebon.
"Harus lebih baik melayani masyarakat," katanya.
Selain Polres Cirebon, Polres yang dinaikkan statusnya adalah Polres Bandung, sesuai dengan Keputusan Kapolri nomor Kep/1889/X/2019 tanggal 2 Oktober 2019.
Diberitakan Tribun Jabar sebelumnya, Kabid Humas Polda Jabar, Trunoyudo Wisnu Andiko, mengatakan bahwa perubahan status itu sebelumnya diusulkan Polda Jabar ke Mabes Polri.
Kemudian, akhirnya dibahas di perencanaan Mabes Polri.
"Latar belakangnya berdasarkan kajian dari Polda didasari hakikat ancaman, karakteristik wilayah, dan jumlah penduduk. Intinya untuk peningkatan pelayanan pada masyarakat," katanya.
Adapun keputusan itu sudah diberlakukan dan tinggal menunggu diresmikan.
"Tinggal nanti mencari perwira yang mengisi jabatannya," ujar dia.
• Teror Alat Vital di Bandung, Ciri-ciri Pelaku Sudah Diketahui, Polisi Kini Tengah Memburunya
• 20 Anggota DPRD Garut Sudah Diperiksa Jaksa, 30 Orang Lainnya Menyusul, Hari Ini Seorang Mangkir
Persib Bandung Resmi Beri Kontrak Tiga Tahun untuk Sosok Penting di Lini Belakang |
![]() |
---|
Menantu Sajikan Ikan Pindang Campur Racun Biawak pada Mertua, Mertua Tewas Menantu Masuk Penjara |
![]() |
---|
Keanehan Menurut Pengamat Saat Moeldoko Terpilih Jadi Ketum Demokrat, Etika Politik Dipinggirkan |
![]() |
---|
Video Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini 8 Maret 2021, Andin Lontarkan Candaan Begini ke Al yang Serius |
![]() |
---|
Mengapa Nekat Jualan Pakai Pikap, Ternyata Untungnya Gede, Tinggal Siap-siap Digusur Satpol PP |
![]() |
---|