Tabrakan Beruntun di Sumedang, Truk Tabrak Angkot Penuh Penumpang, Kemudian Angkot Seruduk Motor
Sebuah kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Bandung-Sumedang, tepatnya di wilayah Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jumat (20/9/2019).
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Seli Andina Miranti
TRIBUNJABAR.ID, SUMEDANG - Sebuah kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Bandung-Sumedang, tepatnya di wilayah Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jumat (20/9/2019).
Sebuah truk bernomor polisi B 9984 FRU menabrak angkutan kota (angkot) bernomor polisi Z 1961 AS. Akibat dorongan dari tabrakan tersebut, angkot menyeruduk motor Byson bernomor polisi Z 5682 BU.
Baik truk, angkot, maupun sepeda motor itu melaju dari arah Tanjungsari menuju arah Sumedang.
• Pemkab Bandung Barat Turut Investigasi Foto Tak Senonoh Wanita Berseragam ASN
Peristiwa tabrakan beruntun tersebut terjadi di depan Kantor Koramil Tanjungsari sekitar pukul 10.30 WIB siang.
Menurut salah seorang penumpang angkot, saat kecelakaan terjadi, angkot dalam kondisi terisi penumpang.
"Ada sekitar enam orang di dalam angkot teh, tujuh lah sama sopirnya, semua kaget," ujar Emas Karmini (66), penumpang angkot.
Beruntung, tak ada korban luka berat dalam kecelakaan beruntun ini.
Meski begitu, para penumpang angkot dan pengendara motor yang terlibat kecelakaan segera dilarikan ke Puskesmas Tanjungsari untuk mendapat penanganan luka-luka yang diderita.
• HEADLINE TRIBUN JABAR Pelajar Terekam Berbuat Mesum, Sudah Dua Kali Video Asusila Hebohkan Sumedang
• Usia 25 Tahun, Ibu Muda Asal Banyumas Ini Tak Sangka Lahirkan Bayi Kembar 4, Perut Lebih Besar
Hasil Liga Eropa Dini Hari Tadi, AC Milan, Arsenal, dan Manchester United Lolos ke Babak 16 Besar |
![]() |
---|
ISI Baterai, Jumat ini Ada Wilayah yang Mati Lampu 6 Jam, Berikut Wilayah Terkena Pemadaman Listrik |
![]() |
---|
TERUNGKAP Sosok Ayah 'Bayi Ajaib' Lahir di Cianjur, Dipanggil ke Polsek, Mengakui, Siti Jainah Lega |
![]() |
---|
Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta Malam Ini 26 Februari, Aldebaran dan Rendy Apes Gara-gara Hal Ini |
![]() |
---|
Ngaku Ditusuk dan Diperkosa, Ternyata Orang Dekat yang Telah Menghabisi Nyawa Lansia di Bandung |
![]() |
---|