Tiga Hidangan Hangat Pas Disantap di Kota Bandung yang Suhunya Sejuk, Anda Pilih Mana?

Cuaca Bandung yang sejuk, pas banget nih menyantap aneka hidangan hangat. pasalnya

Penulis: Fasko dehotman | Editor: Ichsan
Tribunjabar/Fasko Dehotman
Tiga hidangan hangat di Kota Bandung 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Fasko Dehotman

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Cuaca Bandung yang sejuk, pas banget nih menyantap aneka hidangan hangat.

Pasalnya, hidangan hangat ini mampu menjadi penghangat tubuh Anda, serta dapat meningkatkan napsu makan.

Lantas, apa saja kah hidangan hangat itu? dan di mana saja tempatnya?

Dari pada penasaran, berikut tiga hidangan hangat yang pas disantap di Bandung yang dingin.

1. Sup Iga Sapi di Warung Bu Mon

Warung Bu Mon berlokasi Jalan Gatot Subroto No 499, Kiaracondong, Kota Bandung.

Seporsi sop iga sapi di sana terdiri dari iga condro, potongan daging sapi, wortel, kentang, saledri, daun bawang, potongan tomat, dan bawang goreng.

Harum aroma kuahnya yang bercampur dengan sejumlah rempah, tentunya cocok disantap saat cuaca dingin di Bandung.

Lembutnya potongan daging iga sapi yang dipadu gurihnya kuah kaldu sapi, membuat kita semakin bernafsu menghabiskannya.

Supaya ada rasa pedas, tinggal tambahkan saja sambal hijau yang telah disediakan di atas meja.

Seporsi sop iga sapi Warung Bu Mon dijual dengan harga Rp 20.000 saja. Apabila anda menambahkan nasi putih, harganya menjadi Rp 22.000.

Operasional Warung Bu Mon dibuka setiap hari pada pukul 06.00 WIB-21.00 WIB.

Kevin Tak Sabar Jalani Debut Bersama Persib Bandung, Berharap Bisa Main saat Lawan PSS Sleman

2. Hotpot Khas Mongolia di Tenan Malatang Hotpot Golden Monkey Paskal

Di kawasan Paskal Food Market Bandung ada tempat makan yang menawarkan menu hotpot khas Mongolia. Namanya adalah Malatang Hotpot Golden Monkey.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved