Sarwendah Hamil Anak Kedua dan Mengeluh Jadi Gendut, Ruben Onsu: Cantik Kok
"Jangan dizoom, sudah gendut," katanya saat Ruben tengah memegang kamera.
Penulis: Fidya Alifa Puspafirdausi | Editor: Kisdiantoro
TRIBUNJABAR.ID - Kabar bahagia datang dari keluarga Ruben Onsu. Istrinya, Sarwendah hamil anak kedua.
Berdasakan hasil test pack yang dibagikan Ruben Onsu dalam Instagramnya, Sarwendah dinyatakan resmi hamil.
Ruben Onsu bersyukur dikaruniai anak kedua.
Ia mengatakan kehamilan Sarwendah di luar dugaan mereka. Sebab, Ruben Onsu dan Sarwendah berencana melakukan program kehamilan tahun depan.
"Tp ternyata Tuhan kasih kepercayaan lebih awal," katanya.
• Sarwendah Menangis Saat Diberi Kejutan oleh Ruben Onsu
Setelah itu, Ruben Onsu membawa Sarwendah ke dokter untuk memeriksakan kandungannya.
Ternyata, janin tersebut sudah berusia dua bulan tanpa mereka sadari.
"Ini menjadi hadiah anniv ke-5 kami yg sangat berkesan," ucapnya.
Melansir dari video The Onsu Family, Sarwendah sempat mengeluh keadaannya yang semakin subur.
"Jangan dizoom, sudah gendut," katanya saat Ruben tengah memegang kamera.
Ternyata keluhan Sarwendah itu ditanggapi Ruben dengan jawaban manis.
"Tapi cantik kok," ucapnya.
Sebelum mengetahui istrinya hamil, Ruben Onsu sudah menaruh curiga.
Ruben Onsu merasa sang istri kerap mual saat berpergian menggunakan mobil.
"Biasanya kan kalau kita naik mobil biasa, setiap hari naik mobil. Ini setiap naik mobil muntah," katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/ruben-onsu-dan-sarwendah-yang-hamil-dua-bulan_20181024_153836.jpg)