Orangtua dan Adik Bella Sofhie Terpergok Jualan Bubur, Netizen Beri Pujian Setinggi Langit

Artis Bella Shofie dikenal sebagai sosok yang selalu tampil glamor di kesehariannya. Namun siapa sangka, ternyata orangtuanya begitu sederhana.

Penulis: Indan Kurnia Efendi | Editor: Indan Kurnia Efendi
Instagram
Bella Shofie 

TRIBUNJABAR.CO.ID - Artis Bella Shofie dikenal sebagai sosok yang selalu tampil glamor di kesehariannya.

Namun siapa sangka, ternyata orangtuanya begitu sederhana.

Malah kedua orangtua dan adik Bella Shofie terpergok sedang berjualan bubur di sebuah kios.

Hal itu diketahui dari sebuah unggahan akun Instagram @tante_rempoong, Senin (25/12/2017).

"tantee_reempoongPas lagi makan bubur ketemu deh
.
Sepertinya familiar ya, tapi siapa yaaa!!!"

Baca: Raffi Ahmad Bilang Cinta kepada Istrinya, Jawaban Nagita Slavina Tak Disangka: Tapi Aku Gak Cinta

Ayah Bella Shofie, Hamzah yang memakai kaus hitam dan peci putih di kepalanya terlihat sedang menyiapkan sesuatu di belakang meja.

Terlihat juga ada ibu Bella, Agustini di samping Hamzah.

Sama seperti sang ayah, adik Bella, Icha Calista juga terlihat sedang menyiapkan sesuatu yang ada di atas meja.

Tidak ada kesan mewah dari foto-foto keluarga Bella Shofie yang diunggah akun @tantee_rempoong ini.

Baca: Dikecam karena Pakaiannya Diduga Berbahan Bulu Binatang, Syahrini Beri Klarifikasi

 Instagram @tante_rempoong
Instagram @tante_rempoong ()

Berdasarkan informasi dari seorang netizen, lokasi orangtua Bella Shofie berjualan berada di Medan.

Netizen yang melihat unggahan di atas merasa salut terhadap potret keluarga Bella Shofie yang sederhana itu.

noeykahahca: "Ya gapapa sih.. usahanya halal, dia juga bantuin keluarganya di situ."

widiikartika: "Yg ptg halal.. ngga ngandelin uang anak.a hasil dr gimmick nglendot suami orang.. ngga gila hormat kek org tua seseartis .........(sensor)"

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved