Mogok Massal Angkot Bandung

Dikawal Polisi, Bus Damri Kembali Beroperasi di Bandung

Manajer Usaha Perum Damri Kota Bandung, Giyarno mengatakan bus Damri selama tiga jam tidak beroperasi karena . . .

Penulis: Tiah SM | Editor: Dedy Herdiana
TRIBUN JABAR/TIAH SM
Bus Damri kembali beroperasi dengan kawalan polisi di Kota Bandung, Kamis (9/3/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Tiah SM

BANDUNG, TRIBUNJABAR.CO.ID - Bus Damri sempat tak beroperasi selama tiga jam karena para oknum sopir angkot mengadang dan meminta bus tidak beroperasi, Kamis (9/3/2017).

Manajer Usaha Perum Damri Kota Bandung, Giyarno mengatakan bus Damri selama tiga jam tidak beroperasi karena ada larangan dari sopir angkot.

Bahkan Damri Elang- Jatinangor terpaksa menerobos masuk  jalan tol saat dikejar di perempatan Mohammad Toha.

"Sepuluh unit bus sempat parkir di Pool Damri Soekarno Hatta tapi kini beroperasi kembali dengan pengawalan dari polisi," ujar Giyarno melalui sambunga telepon,Kamis (9/3). (tsm)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved