149 Guru Honorer K2 Cimahi Batal Diangkat pada 2016

Kini, Eko dan ratusan guru lainnya hanya bisa berharap Menteri Yuddy segera mencarikan solusi atas janjinya

Editor: Dedy Herdiana

Laporan Nazmi Abdurrahman

CIMAHI, TRIBUNJABAR.CO.ID - 149 guru honorer kategori 2 (K2) di Kota Cimahi harus menerima kenyataan pahit, menyusul pernyataan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), Yuddy Chrisnandi yang membatalkan rencana pengangkatan CPNS 2016.

Awalnya pengangkatan itu akan dilakukan secara bertahap mulai 2016 sampai 2019. Namun, tidak adanya anggaran menjadi alasan Yuddy membatalkan pengangkatan tersebut.

Perwakilan pegawai honorer K2, Eko M. Sulistyono (49) mengaku pasrah dengan keputusan Mentri Yuddy Chrisnandi.

Diakui Eko, segala upaya sudah ia lakukan. Mulai dari menanyakan kepada Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Kota Cimahi, sampai ke DPRD, Kota Cimahi.

"Jawabannya sama saja, menunggu regulasi pusat, kami bosan," ujar Eko, saat dihubungi Tribun melalu telepon selulernya, Rabu (4/11/2015).

Kini, Eko dan ratusan guru lainnya hanya bisa berharap Menteri Yuddy segera mencarikan solusi atas janjinya. Sebab, dikatakan Eko, banyak diantara pegawai honorer yang usianya sudah memasuki masa pensiun.

"Kalau melihat dari beberapa media massa, menteri (Yudi) akan menyiapkan opsi-opsi tertentu untuk honorer K2, ya mudah-mudahan itu yang terbaik," ujarnya. (bb)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved