Kriminalitas
Dipecat dari Perusahaan, Pria Ini Malah Jadi Penjahat
TERPAKSA menjadi pelaku perampasan sepeda motor setelah...
Penulis: cis | Editor: Dicky Fadiar Djuhud
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Teuku M Guci Syaifudin
BANDUNG, TRIBUNJABAR.CO.ID - "Setelah saya dipecat, saya belum ada kegiatan lagi. Kemudian saya bertemu dengan A dan langsung diajak untuk merampas sepeda motor. Karena kebutuhan mepet mau Lebaran, saya mengiyakan ajakan itu," ujar HR (39) yang menyesali perbuatannya di Markas Polrestabes Bandung, Jalan Jawa, Minggu (9/8/2015).
Komplotan perampasan sepeda motor yang kerap beraksi di Kota Bandung berhasil dibekuk unit Reskrim Polsek Cinambo.
Pelaku pencurian dengan kekerasan (curas) itu, selain HR masing-masing berinisial LH (21), dan J (48).
Kepada wartawan, HR mengaku terpaksa menjadi pelaku perampasan sepeda motor setelah berhenti bekerja dari perusahaan sepatu pada pertengahan bulan puasa lalu.
Bersama komplotannya, ia sudah melakukan aksinya sebanyak tiga kali sampai akhirnya dibekuk Unit Reskrim Polsek Cinambo. (*)
Bagaimana modus HR dan komplotan dalam melakukan aksinya, bisa dibaca di edisi cetak Tribun Jabar, Senin (10/8/2015). Ikuti berita-berita menarik lainnya melalui akun twitter: @tribunjabar dan fan page facebook: tribunjabaronline.
//#PersibBandungVIDEO: KEHADIRAN ZULHAM M ZAMRUN, MAKIN MANTAP DAYA GEDOR PERSIB BANDUNG.. BISA DIINTIP DI SINI...
Posted by Tribun Jabar Online on Sunday, August 9, 2015
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/polsek-cinambo-bekuk-komplotan-curas_20150809_204255.jpg)