Konferensi Asia Afrika
Emil Sudah Tetapkan Libur bagi Pelajar Sambut KAA
Emil menambahkan, para pelajar diliburkan karena sebagian besar akan terlibat dalam penyambutan para kepala negara peserta.
Penulis: Tiah SM | Editor: Dedy Herdiana
TRIBUN JABAR/TIAH SM
Tim kepresidenan mengecek kesiapan kAA di Jalan Asia Afrika, Rabu (1/4). Tampak Gubernur Jabar Ahmad Heryawan dan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil hadir bersama tim kepresidenan.
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Tiah SM
BANDUNG, TRIBUNJABAR.CO.ID - Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, menetapkan 24 April 2015 sebagai hari libur untuk seluruh pelajar di Kota Bandung.
"Hari libur 24 April ditetapkan untuk menyambut Peringatan 60 Tahun Konferensi Asia Afrika, sudah persetujuan panitia pusat," ujar Emil panggilan Ridwan Kamil saat ditemui wartawan di Balai Kota Rabu (01/04/2015).
Emil menambahkan, para pelajar diliburkan karena sebagian besar akan terlibat dalam penyambutan para kepala negara peserta.
"Pelajar memegang bendera negara peserta KAA menyambut kedatangan delegasi KAA di sepanjang jalan yang akan dilalui para kepala negara dari Bandara Husien sampai Gedung Merdeka," ujar Emil. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/tim-presiden-tinjau-persiapan-kaa.jpg)