Pilpres 2014
Berbagai Elemen Masyarakat Dukung Prabowo-Hatta
RATUSAN peserta deklarasi membubuhkan tanda tangan dukungan mereka pada kain putih yang disediakan panitia.
Penulis: M Zezen Zainal Muttaqin | Editor: Kisdiantoro
LEMBANG, TRIBUN - Berbagai elemen masyarakat di Kabupaten Bandung Barat (KBB) mendeklarasikan dukungan terhadap calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres), Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa di Jalan Raya Maribaya No 49, Kecamatan Lembang, KBB, Selasa (24/6/2014).
Mereka yang melakukan deklarasi berasal dari berbagai kelompok masyarakat seperti kelompok wanita dan ibu rumah tangga, kelompok pemuda, komunitas motor gede (moge), FKPPI, purnawirawan TNI, Laskar Merah Putih, partai peserta koalisi merah putih, serta berbagai elemen masyarakat lainnya.
Ratusan peserta deklarasi membubuhkan tanda tangan dukungan mereka pada kain putih yang disediakan panitia. Perwakilan dari tiap kelompok juga menyampaikan orasi dan pernyataan sikap untuk mendukung penuh dan memenangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Prabowo-Hatta. (zam)