Sandiaga Uno Katakan Tak Ada Rencana Kunjungi Buntet Pesantren Cirebon, "Mungkin Itu Hoaks"

Sandiaga Uno bantah akan kunjungi Buntet Pesantren Cirebon. "Mungkin itu hoaks"

Penulis: Ahmad Imam Baehaqi | Editor: taufik ismail
Tribun Jabar/Ahmad Imam Baehaqi
Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno, saat tiba di Hotel Prima, Jl Siliwangi, Kota Cirebon, Jumat (1/3/2019) sore. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNJABAR.ID, CIREBON - Yayasan Lembaga Pendidikan Islam (YLPI) Buntet Pesantren Cirebon menolak kunjungan Sandiaga Uno.

Cawapres nomor urut 02 itu dijadwalkan berkunjung ke Buntet Pesantren Cirebon, Jumat (1/3/2019) malam.

Ditanya mengenai hal itu, Sandiaga Uno sendiri mengaku mendengar kabar penolakan tersebut.

Namun, ia justru merasa heran karena merasa tak ada jadwal mengunjungi Buntet Pesantren Cirebon.

"Mungkin itu hoaks kali saya mau ke Buntet Pesantren Cirebon, karena saya enggak ada kunjungan ke sana" ujar Sandiaga Uno saat ditemui usai berdialog dengan notaris, advokat, dokter, dan intelektual se-Cirebon, di Hotel Prima, Jalan Siliwangi, Kota Cirebon, Jumat (1/3/2019) sore.

Sandi mengaku memiliki rencana kunjungan ke pesantren di Cirebon pada malam ini.

Namun, ia mengatakan lokasi yang dituju bukanlah Buntet Pesantren Cirebon.

Lokasi pesantren yang dituju ialah Ponpes Nurul Huda, Desa Munjul, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon.

"Jadwal besok juga per hari ini belum final karena ada beberapa permintaan dari relawan," kata Sandiaga Uno.

Akui Didatangi Utusan Saniaga Uno 2 Kali, Pimpinan YLPI Buntet Pesantren Cirebon Beri Penjelasan Ini

Ini Alasan YLPI Buntet Pesantren Cirebon Tolak Kunjungan Sandiaga Uno

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved