Persib Bandung
Kecuali Jung, Para Pemain Cedera Persib Sudah Kembali dan Siap Tarung Hadapi Persija
Para pemain yang sempat dibekap cedera kembali bergabung yaitu Beckham Putra Nugraha, Teja Paku Alam dan Federico Barba.
Penulis: Kemal Setia Permana | Editor: Kemal Setia Permana
TRIBUNJABAR.ID - Persib bakal melakoni laga bergengsi lawan Persija pada pekan ke-17 Super League 2025/26 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 11 Januari 2026.
Menghadapi laga prestisius, Persib menggelar latihan serius di lapangan pendamping Stadion GBLA, Kamis, 8 Januari 2026.
Dalam latihan itu, sejumlah pemain yang sempat dibekap cedera sudah kembali bergabung yaitu Beckham Putra Nugraha, Teja Paku Alam dan Federico Barba.
Bojan Hodak menyebut selain kembalinya pemain yang cedera, Marc Klok dan Eliano Reijnders yang absen pertandingan melawan Persik Kediri, juga dipstikan bisa bermain lawan Persija.
Satu pemian yang dipastikan absen hanya Andrew Jung karena harus menjalani pemulihan cedera.
Baca juga: Marc Klok Sebut Laga Lawan Persija Bukan Cuma Soal Posisi Klasemen: Pride untuk Kota Ini
"Kecuali Jung terkena hamstring tapi bukan cedera serius. Dia tidak bisa bermain. Baru di laga berikutnya dia akan bisa bermain," kata Hodak dilansir dari laman persib.co.id.
Soal calon lawan yang akan dihadapi, pelatih asal Kroasia ini menyebut musim ini Persija menjadi tim kuat dengan komposisi pemain baru yang membuat tim lebih tangguh dari musim lalu.
"Mereka punya skuad yang lebih baik musim ini dan membeli banyak pemain baru. Mereka menginvestasikan banyak uang untuk merekrut pemain. Saya rasa ini akan menjadi pertandingan yang bagus dan saya harap kami bisa mendapat hasil yang positif," tutur Hodak. (*)
| Lucho Waspadai Kekuatan Baru Persija yang Dihuni Eks Pemain Liga Spanyol, Minta Bobotoh Birukan GBLA |
|
|---|
| Lucho Akui Kedahsyatan Rivalitas Persib vs Persija Sudah Mendunia: Bukan Laga Biasa |
|
|---|
| Baru Gabung Persib Bandung Musim Ini, Luciano Sudah Paham Tegangnya Laga Lawan Persija: Ini Bigmatch |
|
|---|
| 3 Ribu Petugas Amankan Laga Persib Bandung vs Persija, Bakal Ada Body Checking hingga Patroli Siber |
|
|---|
| 26 Ribu Tiket Persib vs Persija Ludes Terjual, Bojan Hodak Minta Bobotoh Birukan GBLA Tanpa Flare |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Starting-XI-Persib-Bandung-saat-menghadapi-Bangkok-United-3.jpg)