Persib Bandung

Persib Bandung Jawab Peluang Federico Barba dan Adam Alis Tampil saat Melawan Lion City Sailors

Persib Bandung langsung mempersiapkan diri menghadapi pertandingan melawan Lion City Sailors di Bishum Stadium.

persib.co.id
Federico Barba telah kembali merumput dalam sesi latihan yang digelar Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Sabtu 22 November 2025. 

Ringkasan Berita:

TRIBUNJABAR.ID - Setelah menaklukan Dewa United, Persib Bandung kini dihadapi tantang baru, yaitu melakoni matchday kelima AFC Champions League Two (ACL 2) 2025/2026 melawan Lion City Sailors.

Persib Bandung kini tengah dalam tren positif setelah meraih kemenangan 1-0 atas Dewa United di pekan ke-13 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Jumat (21/11/2025) lalu.

Dalam laga sengit tersebut, Persib Bandung tampil tanpa Adam Alis dan Federico Barba yang absen karena masalah kesehatan sedangkan Luciano Guaycochea yang absen karena menerima kartu merah di laga kontra Bali United (1/11/2025). 

Kini Persib Bandung langsung mempersiapkan diri menghadapi pertandingan tandang melawan Lion City Sailors di Bishum Stadium pada Rabu (26/11/2025).

Beberapa pemain yang sempat mengalami gangguan kesehatan sudah ikut berlatih bersama, termasuk Federico Barba.

Baca juga: Jadwal Persib Bandung vs Lion City Sailors di Matchday ke-5 ACL 2, Bojan Hodak Tak Merasakan Tekanan

Barba sudah ikut berlatih ringan di lapangan pada sesi latihan pada Sabtu (22/11/2025) sore.

Lantas, apakah Federico Barba bisa membela Persib Bandung saat melawan Lion City Sailors?

Dokter tim Persib Bandung, Wira Prasetya mengatakan, kondisi bek asal Italia itu telah membaik setelah sempat menjalani pemulihan di negaranya.

Akan tetapi,  Barba masih dalam pemantauannya untuk beberapa hari ke depan.

"Saat ini dalam program pemulihan, mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah bisa ke lapangan," kata Wira dalam keterangan resminya.

Soal peluang Barba diboyong ke Singapura, Wira masih akan melihat kondisi terkini. 

"Untuk kepastian ikut atau tidak ke Singapura masih akan kami pantau kondisinya, masih menunggu hasil evaluasi (kesehatan) sebelum berangkat," ucapnya.

Sementara terkait Adam Alis, Bojan Hodak menjelaskan jika gelandang pemilik nomor punggung 18 itu mengalami tengah mengalami cedera. 

Ia hanya berharap, Adam Alis bisa pulih ketika tim Maung Bandung melakoni laga kontra Madura United (30/11/2026).

Pelatih asal Kroasia itu mengatakan, Adam Alis memerlukan beristirahatan di 1-2 pertandingan.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved