Persib Bandung
11 Pemain Persib Bandung Paling Banyak Menit Bermain hingga Pekan Ketujuh, Uilliam Barros Teratas
Inilah daftar pemain Persib Bandung dengan menit bermain terbanyak sejauh ini. Uilliam Barros berada di urutan teratas.
Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
TRIBUNJABAR.ID - Persib Bandung telah melewati tujuh pekan di Super League 2025/2026 dan dua laga di AFC Champions League Two (ACL 2) 2025/2026.
Sebagai tim juara musim lalu, Persib Bandung berkesempatan tampil di dua kompetisi sekaligus, yakni Super League dan ACL 2 musim ini.
Setiap bulannya, Persib Bandung pun menghadapi jadwal lebih padat dari tim lain karena harus bermain di dua kompetisi.
Para pemain pun harus bekerja lebih ekstra saat berlaga di setiap pertandingan yang berjarak dekat satu sama lain.
Memasuki pekan ketujuh Super League dan melewati dua laga babak penyisihan grup ACL 2, beberapa pemain Persib Bandung menjadi langganan starter di setiap laga.
Meskipun masih tetap ada perubahan dari satu laga ke laga lainnya, ada beberapa pemain yang kerap turun menjadi langganan tampil di kompetisi domestik maupun tingkat Asia.
Sejauh ini, Persib Bandung telah melakoni sembilan laga yang terdiri dari enam laga di Super League dan tiga laga di ACL 2 (termasuk babak play-off).
Berikut adalah 11 daftar pemain Persib Bandung dengan menit bermain terbanyak dilansir dari Transfermarkt:

Baca juga: Nasib Striker Asing Persib Bandung Mirip Dejan Tumbas, Bojan Hodak Bisa Tiru Eksperimen Persebaya
1. Uilliam Barros: 9 kali tampil, 795' menit bermain
2. Teja Paku Alam: 8 kali tampil, 720' menit bermain
3. Frans Putros: 8 kali tampil, 693' menit bermain
4. Luciano Guaycochea: 8 kali tampil, 692' menit bermain
5. Patricio Matricardi: 9 kali tampil, 682' menit bermain
6. Julio Cesar: 9 kali tampil, 682' menit bermain
7. Marc Klok: 7 kali tampil, 553' menit bermain
8. Kakang Rudianto: 8 kali tampil, 471' menit bermain
9. Beckham Putra: 8 kali tampil, 452' menit bermain
10. Federico Barba: 5 kali tampil, 385' menit bermain
11. Eliano Reijnders: 5 kali tampil, 382' menit bermain.
Persiapan Persib Bandung Hadapi Laga Berikutnya
Saat ini, Persib Bandung tengah libur dari kompetisi karena adanya agenda FIFA Matchday Oktober 2025.
Setelah jeda internasional usai, Persib Bandung akan melakoni pekan kesembilan Super League 2025/2026.
Laga tersbeut membawa Persib Bandung bertandang ke markas PSBS Biak di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada 17 Oktober 2025.

Baca juga: Bek Persib Federico Barba Berharap Indonesia dan Italia Bertemu di Piala Dunia 2026
Selama jeda internasional, Persib Bandung tidak akan menggelar uji tanding bersama tim lain karena jadwal mereka yang sudah padat.
Kendati demikian, tim pelatih merancang program dua kali lebih berat dengan dua kali latihan dalam satu hari, yakni latihan di lapangan dan di gym atau pusat kebugaran.
Persib Bandung sudah mulai berlatih pada Selasa (7/10/2025), setelah mendapatkan jatah libur karena jeda internasional.
Jadwal Persib Bandung
Berikut adalah jadwal Persib Bandung di Super League 2025/2026 dan ACL 2 2025/2026 selengkapnya:
• Pekan ke-4 Super League 2025/2026
Persib Bandung vs Borneo FC
Ditunda
• Pekan ke-9 Super League 2025/2026
PSBS Biak vs Persib Bandung
Jumat, 17 Oktober 2025, 19.00 WIB
• Matchday 3 ACL 2 2025/2026
Persib Bandung vs Selangor FC
Kamis, 23 Oktober 2025
• Pekan ke-10 Super League 2025/2026
Persib Bandung vs Persis Solo
Senin, 27 Oktober 2025, 15.30 WIB
• Pekan ke-11 Super League 2025/2026
Bali United vs Persib Bandung
Sabtu, 1 November 2025, 19.00 WIB
• Matchday 4 ACL 2 2025/2026
Selangor FC vs Persib Bandung
Kamis, 6 November 2025
• Pekan ke-12 Super League 2025/2026
Malut United vs Persib Bandung
Minggu, 9 November 2025, 19.00 WIB
• Pekan ke-13 Super League 2025/2026
Persib Bandung vs Dewa United
Jumat, 21 November 2025, 19.00 WIB
• Matchday 5 ACL 2 2025/2026
Lion City Sailors vs Persib Bandung
Rabu, 26 November 2025
• Pekan ke-14 Super League 2025/2026
Madura United vs Persib Bandung
Minggu, 30 November 2025, 19.00 WIB
• Pekan ke-15 Super League 2025/2026
Persib Bandung vs Bhayangkara FC
Minggu, 21 Desember 2025, 19.00 WIB
• Pekan ke-8 Super League 2025/2026
Persib Bandung vs PSM Makassar
Sabtu, 27 Desember 2025, 19.00 WIB
• Pekan ke-16 Super League 2025/2026
Persik vs Persib Bandung
Senin, 5 Januari 2026, 19.00 WIB
• Pekan ke-17 Super League 2025/2026
Persib Bandung vs Persija
Minggu, 11 Januari 2026, 15.30 WIB
*Jadwal pertandingan bisa berubah tergantung I.League sebagai operator Super League 2025/2026 dan AFC sebagai operator ACL 2 2025/2026.
Baca berita Persib Bandung lainnya di Tribunjabar.id.
Bek Persib Federico Barba Berharap Indonesia dan Italia Bertemu di Piala Dunia 2026 |
![]() |
---|
Sosok Andalan Persib yang Masih Seret Konon Tak akan Dilepas Pangeran Biru, Bobotoh Setuju? |
![]() |
---|
Bek Persib Federico Barba, Ingin Indonesia dan Italia Bertemu di Piala Dunia 2026 |
![]() |
---|
Dulu Bawa Persib Bandung Juara, Mantan Idola Bobotoh Ini Kini Jadi Caretaker Klub Raksasa Thailand |
![]() |
---|
Bek Persib Bandung Asal Italia Sampaikan Kabar Gembira Jelang Hadapi PSBS Biak |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.