Teks Doa Upacara Hari Guru Nasional 2025 Resmi dari Kemenag

Berikut ini teks doa peringatan Hari Guru Nasional tahun 2025 resmi yang dikeluarkan dari Kemenag RI.

Kementerian Agama (Kemenag)
LOGO HGN 2025 - Kementerian Agama (Kemenag) resmi merilis tema dan logo Hari Guru Nasional (HGN) 2025 yang akan diperingati pada 25 November 2025. — Berikut ini teks doa peringatan Hari Guru Nasional tahun 2025 resmi yang dikeluarkan dari Kemenag RI: 

Wahai Tuhan Yang Maha Lembut dan Maha Suci
Izinkan kami pahat namanya dalam hati sanubari
Kenang jasanya dalam bait sanjungan dan puji
Semoga ilmu dan teladannya kuat terpatri di hati
Semoga semua khilaf dan salahnya Engkau ampuni
Semoga pada ibu pertiwi kami tulus mengabdi
Ya Allah kepada-Mu tempat kami mengadu

Baca juga: 60 Ucapan Selamat Hari Guru Nasional 2025 dan HUT ke-80 PGRI Cocok untuk Caption Media Sosial

Dalam munajat dan doa kami ungkapkan rindu
Rindu bimbingan, teladan dan doa para guru
Ajari dan tuntun kami bersyukur atas dedikasi para guru
Ajari dan tuntun kami berterima kasih atas ilmu para guru
Terus mengalir kepada mereka pahala jariah, amal dan ilmu

Ya Allah Maha Kuasa dan Maha Cahaya
Yang menerangi bumi dengan sinar surya
Guru-guru kami adalah pelita dalam gulita
Guru-guru kami penuntun, penerang jalan ke surga
Tinggikan derajat mereka dan bahagiakan mereka
Jadikan prestasi kami, haturkan mereka bahagia dan bangga

Ya Allah Maha Agung dan Maha Luas
Ilhamkan kepada para guru jiwa ikhlas dan integritas
Selalu sehat wal'afiat, berjuang penuh vitalitas
Transfer ilmu, dengan penuh dedikasi dan loyalitas
Mendidik bangsa, pengawal akhlak dan moralitas
Membawa bangsa semakin bermartabat dan makin cerdas

Baca juga: LINK dan Cara Daftar Petugas Haji 2026, Lengkap dengan Jadwal Seleksi

‎اَللَّهُمَّ اسْتُرْ عَيْبَ مُعَلِّمِي عَنِّي وَلَا تُذْهِبْ بَرَكَةَ عِلْمِهِ مِنِّي

Allahummastur ‘aiba mu‘allimii ‘annii walaa tadzhab barakata ‘ilmihi minnii

‎رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

Rabbanaa, aatinaa fid dunyaa hasanah, wa fil aakhirati hasanah, wa qinaa ‘adzaaban naar

‎وَالْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ

Walhamdulillahirabbil'aalamiin.

Baca berita Tribun Jabar lainnya di GoogleNews.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved