Prodi Magister Manajemen Universitas Kristen Maranatha Gelar Pelatihan Manajemen Keuangan Keluarga

Magister Manajemen UK Maranatha menggelar PKM pelatihan Manajemen Keuangan Keluarga di Kupang NTT

Editor: Siti Fatimah
Dok Prodi Magister Manajemen UK Maranatha
PELATIHAN - Perempuan GMIT Klasis So’E Dapat Pelatihan Manajemen Keuangan Rumah Tangga So’E, NTT dan Puluhan ibu rumah tangga serta pelaku UMKM dari jemaat Gereja Maranatha So’E, Kupang, Nusa Tenggara Timur, mengikuti pelatihan Manajemen Keuangan Keluarga yang digelar Sabtu (9/8). 

TRIBUNJABAR.ID, KUPANG - Perempuan GMIT Klasis So’E Dapat Pelatihan Manajemen Keuangan Rumah Tangga So’E, NTT dan Puluhan ibu rumah tangga serta pelaku UMKM dari jemaat Gereja Maranatha So’E, Kupang, Nusa Tenggara Timur, mengikuti pelatihan Manajemen Keuangan Keluarga yang digelar Sabtu (9/8).

Kegiatan ini digagas oleh Gereja Maranatha di So’E, Nusa Tenggara Timur bekerja sama dengan Universitas Kristen Maranatha, Bandung.

Pelatihan menghadirkan Prof. Maya Malinda, S.E., M.T., Ph.D., Dosen Program Doktor Ilmu Manajemen dan Magister Manajemen Universitas Kristen Maranatha, sebagai narasumber.

Mengusung tema Manajemen Keuangan Rumah Tangga, Ia memperkenalkan metode “Amplop” sebagai strategi mengelola keuangan keluarga secara praktis. 

Amplop, sebagai akronim dari enam langkah yang mudah diingat, adalah gagasan Prof. Maya yang telah diperoleh hak ciptanya dengan nomor pencatatan EC002024189098 dan telah terbukti menjadi tips perencanaan dan pengelolaan keuangan yang mudah dimengerti karena hanya terdiri dari enam langkah.

Enam langkah tersebut yakni:

(A) Atur Anggaran Rumah Tangga dengan memisahkan kewajiban, kebutuhan, dan keinginan

(M) Menabung minimal 10 persen dari penghasilan

(P) Pembayaran Utang atau Cicilan sebagai prioritas

(L) Laksanakan dengan Disiplin untuk mencegah pemborosan

(O) Omongkan rencana keuangan bersama anggota keluarga

(P) Pencatatan Rutin agar keuangan terkontrol.

Tidak lupa juga memenuhi kewajiban jemaat gereja untuk perpuluhan 10 persen dari penerimaan. 

“Banyak keluarga terjebak masalah keuangan bukan karena pendapatan kecil, tetapi karena tidak adanya perencanaan. Kuncinya adalah disiplin dan komunikasi dalam keluarga,” tegas Prof. Maya di hadapan peserta.

Ketua panitia sekaligus Ketua Program Studi Magister Manajemen UK Maranatha yaitu Dr. Yolla Margaretha, S.E., M.M., CPM., mengapresiasi antusiasme jemaat.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved