Burger dengan Daging Juicy Dipadu Keju Leleh dan Bawang Renyah Ini Bisa Jadi Sajian Menu Buka Puasa
Crispy Onion Cheeseburger dari australian beef yang juicy dipadu keju leleh yang creamy, serta bawang renyah bisa jadi sajian menu buka puasa
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Sajian burger menjadi salah satu menu yang disukai mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Makanan siap saji ini kini banyak pilihan rasa mulai dari isian beef atau daging sapi hingga daging ayam.
Untuk memanjakan lidah penikmat burger, Wendy’s sebagai salah satu restoran makanan siap saji yang terkenal dengan menu burgernya, menjawab tantangan pasar yang semakin ramai dan berkembang ini dengan meluncurkan menu burger andalan terbaru mereka.
Wendy’s Indonesia dengan bangga mempersembahkan menu andalan terbaru mereka “CRISPY ONION CHEESEBURGER”. Menu spesial ini diluncurkan untuk menyambut bulan suci Ramadhan dan dirancang untuk memberikan pengalaman berbuka puasa yang lezat dan memuaskan.
Baca juga: Uniknya Burger dengan Campuran Kopi di 1001 by Art Friends Bandung
Crispy Onion Cheeseburger hadir dengan 100 persen australian beef yang juicy, keju leleh yang creamy, serta bawang renyah yang memberikan tekstur sempurna dalam setiap gigitan.
Dengan cita rasa yang kaya dan tekstur yang kontras, burger ini menawarkan pilihan nikmat yang sempurna untuk melengkapi momen berbuka puasa bersama keluarga dan teman-teman.
Menu ini sudah tersedia di gerai Wendy’s di Indonesia mulai tanggal 10 Februari 2025, dan dapat dinikmati oleh seluruh pelanggan yang ingin merasakan sensasi baru dalam setiap gigitan.
Crispy Onion Cheeseburger ini dibanderol dengan harga 59 ribuan untuk Ala Carte, dan 77 ribuan untuk Combo lengkap dengan French Fries dan Coca-Cola.
Baca juga: Burgouth, Burger Premium dengan Ukuran Jumbo, Kuliner Favorit Anak Muda di Bandung
“Di Wendy’s, kami selalu berusaha menghadirkan menu-menu yang segar, inovatif, dan penuh rasa untuk memenuhi selera pelanggan kami. Dengan hadirnya Crispy Onion Cheeseburger, kami ingin memberikan pilihan berbuka yang tak hanya mengenyangkan, tetapi juga memanjakan lidah para pelanggan kami di bulan Ramadhan yang penuh berkah nanti,” kata Daniel Parulian, Head of Marketing Trans F&B.
Wendy’s Indonesia berharap kehadiran Crispy Onion Cheeseburger ini dapat menjadi pilihan yang sempurna untuk berbuka puasa.
Nikmati sensasi lezat dari perpaduan daging juicy, keju melty, dan bawang renyah yang sempurna untuk menemani momen berbuka puasa Anda!
| Wakaf Salman Siap Sediakan MCK dan Tempat Wudhu untuk Ponpes Tarbiyatul Ummah |
|
|---|
| Turbin Angin Hibrida Tenaga Surya dari Limbah Alam, Solusi Penerangan Jalan Ramah Lingkungan |
|
|---|
| Pengguna QRIS di Jawa Barat Terus Meningkat, Sudah Jadi Lifestyle: Tinggal Pindai, Beres! |
|
|---|
| Taufik Nurrohim Sebut Pesantren Maju dan Adaptif terhadap Zaman |
|
|---|
| Bupati Sumedang Minta Inspektorat Awasi Sejak Perencanaan, Kadis Cek Ricek Hasil Pembangunan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Crispy-Onion-Cheeseburger.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.