Nasib Pilu 3 ART Dianiaya Majikan Jahat Satu Keluarga di Jakarta Utara, Ditendang hingga Dipukuli

Tiga asisten rumah tangga (ART) dianiaya majikannya satu keluarga di wilayah Kelapa Gading Timur, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Korban sampai trauma

Editor: Hilda Rubiah
TribunJakarta.com/Gerald Leonardo Agustino
ART DIANIAYA SEKELUARGA - Asisten rumah tangga (ART) diduga jadi korban penganiayaan majikannya di Kelapa Gading, Jakarta Utara, diselamatkan dari rumah tempatnya bekerja, Senin (10/2/2025). Total ada tiga korban yang dianiaya pasangan suami istri majikannya, yakni AP dan AM. Suasana penggerebekan rumah di Kelapa Gading, Jakarta Utara, yang menjadi tempat dugaan penganiayaan pasangan suami istri terhadap tiga asisten rumah tangganya, Senin (10/2/2025) malam. 

Humairoh langsung mendatangi rumah salah satu warga dan mengadukan perbuatan dua majikannya itu ke warga.

"Saya pas Magrib itu keluar rumah, langsung ke rumah warga mengadukan hal itu. Saya beberapa kali dianiaya oleh majikan," ucap Humairoh kepada TribunJakarta.com, Senin malam.

Baca juga: Ayah Bejat di Brebes Cabuli Anak Kandung Sendiri, Istri Merantau Banting Tulang Jadi ART di Jakarta

Aduan Humairoh akhirnya ditindaklanjuti, warga segera melapor ke polisi.

Sementara itu, AP dan AM, suami istri terduga pelaku penganiayaan terhadap asisten rumah tangga sudah diamankan polisi dari kediamannya di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (10/2/2025) malam.

Seiring mengamankan kedua pelaku, polisi juga membawa tiga asisten rumah tangga korban penganiayaan keluar dari rumah tersebut.

Kasus ini terungkap setelah satu di antara tiga ART itu kabur dengan cara membuka pagar rumah selepas salat Magrib, Senin petang.

Korban lalu melaporkan penganiayaan yang dideritanya kepada warga sekitar, yang kemudian diteruskan ke Polsek Kelapa Gading.

Menerima laporan itu, polisi segera mendatangi rumah tempat kejadian perkara dan mengamankan tiga ART korban penganiayaan.

Dari pengakuan ketiga korban, mereka mengungkapkan telah berulang kali dianiaya oleh para pelaku dengan cara dipukuli hingga ditendang.

Bahkan, salah satu korban menderita luka di bibirnya ketika diamankan polisi Senin malam.

Kedua suami istri itu diamankan anggota Unit Reskrim Polsek Kelapa Gading, kemudian dibawa ke Mapolres Metro Jakarta Utara.

Saat ini, kasus dugaan penganiayaan terhadap ART itu dilimpahkan ke Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Metro Jakarta Utara.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul 'Marah Terus' Curhat Pilu ART Dianiaya Satu Keluarga di Kelapa Gading, Korban Ditendang dan Dipukuli

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved