Jadwal Liga 1 Hari Ini, Persija Jakarta Bisa Bikin Bobotoh Ketar-ketir, Tekan Persib Kalau Menang
Persija Jakarta berpeluang memberi tekanan besar kepada Persib Bandung dalam pertarungan mengejar gelar juara Liga 1 2024-2025.
TRIBUNJABAR.ID - Persija Jakarta berpeluang memberi tekanan besar kepada Persib Bandung dalam pertarungan mengejar gelar juara Liga 1 2024-2025.
Jika menang pada pekan ke-19, maka Persija memangkas jarak menjadi tiga saja dengan Persib.
Persija akan menjamu Persita Tangerang di Jakarta International Stadium, Jakarta, Minggu (19/1/2025), mulai pukul 19.00 WIB.
Jika menang, poin mereka akan menjadi 37, sama dengan milik Persebaya Surabaya yang berada di posisi kedua. Persib masih berada di puncak klasemen dengan poin 40.
Kondisi itu terjadi karena Persib dan Persebaya sama-sama keok pada pekan ke-19. Bermain pada Jumat (17/1), kedua tim kalah dengan skor sama, 0-2.
Maka, kondisi itu bisa dimanfaatkan Persija untuk merapatkan perolehan poin.
Baca juga: Kapan Persib Bandung Main Lagi? Akan Berhadapan dengan Singo Edan di Hadapan Aremania
Pelatih Persija, Carlos Pena, membeberkan para pemainnya sudah dalam keadaan siap menjamu Persita.
Terlebih pertandingan ini bergulir di hadapan suporter The Jakmania.
“Untuk pertandingan besok sudah bagus, kami memiliki cukup waktu untuk mempersiapkan diri. Para pemain sangat termotivasi untuk bermain lagi di depan para pendukung kami, untuk bermain lagi di JIS,” ujar Carlos Pena di Stadion JIS, Jakarta, Sabtu (18/1/2025), dilansir dari Tribunnews.com.
“Jadi kami sangat termotivasi untuk pertandingan besok,” sambung pria asal Spanyol ini.
Terkait tim lawan, Carlos Pena menilai memang Persita dalam keadaan mental yang bagus karena meraih dua kali kemenangan di laga sebelumnya.
Akan tetapi hal itu tidak terlalu dipusingkan dan dirinya fokus ke Persija untuk bisa meraih poin sempurna,
“Ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit karena mereka datang dengan kepercayaan diri yang baik,” ucap dia.
Baca juga: Pemain Persib Bandung Ternyata Tertekan Setelah 18 Laga Beruntun Tak Kalah, Diungkap Bojan Hodak
“Mereka datang setelah menang di kandang sendiri, mereka telah merekrut beberapa pemain penting. Jadi kami harus siap untuk berada dalam penampilan terbaik kami untuk meraih tiga poin,” katanya.
| Jadwal Persib Bandung Bulan November 2025 Termasuk Away ke Malaysia, Lawan Ciro Alves Cs Ditunda |
|
|---|
| KATA MAAF Saddil kepada Bobotoh Atas Sikapnya Saat Persib Bandung Lawan Persis, 'Reaksi Spontan' |
|
|---|
| Persis Solo Kalah Segalanya? Ini Alasan Peter de Roo Timnya Tak Mampu Ladeni Persib Bandung |
|
|---|
| Bisa Bikin Bobotoh Pede, Persib Bandung Selalu Menang Saat Kekurangan Pemain, Sudah 3 Laga |
|
|---|
| Persib Bandung Ternyata Kalah Jauh Dalam Ball Possession Saat Lawan Persis, Namun Unggul Tembakan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Penyerang-Persija-Jakarta-Gustavo-Almeida-merayakan-gol-ke-gawang-PSS-Sleman.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.