Cegah DBD di Sumedang, Indomaret dan Baygon Gelar Pemberantasan Sarang Nyamuk Bersama Jumantik
TRIBUNJABAR.ID - Guna mencegah penyebaran Demam Berdarah, Indomaret bekerjasama dengan Baygon dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang menyelenggarakan
TRIBUNJABAR.ID - Guna mencegah penyebaran Demam Berdarah, Indomaret bekerjasama dengan Baygon dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang menyelenggarakan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dengan menggandeng kader Juru Pemantau Jentik (Jumantik).
Kegiatan berupa penyuluhan akan pentingnya pencegahan demam berdarah dan penyebaran bubuk Abate dilaksanakan pada hari Rabu, 18 Desember 2024 di Kelurahan Regol Wetan Kecamatan Sumedang Selatan Kabupaten Sumedang.
Branch Manager Indomarco Prismatama cabang Cirebon Andhika Artha Pawitra Sukma mengatakan “Kegiatan ini adalah kegiatan rutin yang telah dilakukan oleh Indomaret sebagai bentuk tanggung jawab lingkungan perusahaan dengan harapan melalui kegiatan ini dapat mengedukasi Jumantik sebagai garda terdepan Pemberantasan Sarang Nyamuk sehingga dapat mencegah Penyebaran Demam Berdarah.
Kegiatan ini diawali dengan Senam sehat bersama Kader Jumantik, dilanjutkan dengan pemberian bantuan alat kebersihan, lalu dilanjutkan dengan kunjungan lapangan untuk memberikan edukasi terkait pencegahan demam berdarah dengan memberikan bubuk abate dan pemberian Baygon anti nyamuk spray, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan edukasi dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang”
Bubuk abate sendiri merupakan pestisida yang berfungsi membunuh larva nyamuk dan mencegah perkembangbiakannya. Penggunaan bubuk abate diharapkan dapat memperpendek siklus perkembangan larva nyamuk. Sehingga larva mati sebelum menetas.
Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat drg Hana Zaitunah Fuadi menyampaikan apresiasi atas upaya untuk mewujudkan masyarakat sehat bebas DBD dan mengharapkan agar kegiatan seperti ini bisa dilakukan di wilayah lainnya di Kabupaten Sumedang, di kesempatan yang sama, Yopie Purwa Nugraha S.Sos selaku Lurah Regol Wetan menyampaikan rasa terima kasih atas Kegiatan PSN yang dilaksanakan di wilayahnya dan berharap dengan adanya edukasi melalui penyuluhan dan bantuan yang diberikan kepada Kelurahannya di kegiatan PSN ini dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya kebersihan lingkungan sehingga diharapkan untuk tahun ini dan tahun-tahun berikutnya tidak ada lagi kasus Demam Berdarah di kelurahan Regol Wetan.
| Pemkab - Teatrikal Mapag Pajajaran Anyar di Sumedang Bikin Kagum KDM |
|
|---|
| Alhamdulillah, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir Siapkan Kebijakan Agar Semua Keluarga Punya Rumah |
|
|---|
| Sumedang Siap Jadi Daerah Percontohan Program 3 Juta Rumah untuk Warga Miskin dan Pekerja Informal |
|
|---|
| Wabup Fajar Aldila Sebut Kasus Pernikahan Dini di Sumedang Picu Masalah Stunting |
|
|---|
| Kolaborasi Lintas Sektor Jadi Kunci Penanganan Stunting di Sumedang |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.