Kecelakaan Maut di Tol Pemalang

Daftar Nama Korban Tewas kru TvOne Kecelakaan Maut di Tol Pemalang

Kedua kendaraan melaju dari arah yang sama, yakni dari arah Jakarta menuju Semarang.

|
Editor: Ravianto
Istimewa
Mobil Toyota Avanza milik TvOne yang mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas jalan tol Trans Jawa Kilometer 315.600 A Pemalang-Batang, Kamis (31/10/2024) pagi. 3 orang tewas di tempat akibat kecelakaan maut ini. 

TRIBUNJABAR.ID, PEMALANG - Musibah kecelakaan maut terjadi di KM 315+600 A Pemalang-Batang Tol Road, Kamis (31/10/2024) sekitar pukul 06.32 WIB.

Akibatnya, 3 orang tewas di tempat dan 2 lainnya luka ringan.

Kecelakaan ini melibatkan mobil Toyota Avanza dengan stiker TvOne bernomor polisi B 1048 DKG dengan truk pembawa ekspedisi bernomor polisi AD 9287 NF.

Kedua kendaraan melaju dari arah yang sama, yakni dari arah Semarang menuju Jakarta.

Data korban Meninggal Dunia:

1. Pengemudi KBM Avanza, Nama : SUNARDI, Umur : Kelamin : Laki-laki, Pekerjaan : Swasta , Alamat : Jln. Taman Asri II Cakung Jakarta Timur.

Baca juga: BREAKING NEWS Kecelakaan Maut di Tol Pemalang, 3 Kru TVOne Tewas di Tempat, Mobilnya Diseruduk Truk

Korban mengalami luka Cidera Kepala Berat ( CKB ), fraktur tulang hidung, sobek tidak beraturan kaki kanan korban meninggal dunia di lokasi kejadian kemudian di evakuasi ke RSI Al Ikhlas Taman Pemalang.

2.Penumpang KBM Avanza baris kedua belakang kemudi, Nama : MARWAN, Umur : Kelamin : Laki-laki, Pekerjaan : Swasta.

Korban mengalami luka gejas dada, cidera abdomen lecet dagu korban meninggal dunia di lokasi kejadian kemudian di evakuasi ke RSI Al Ikhlas Taman Pemalang.

3. Penumpang KBM Avanza baris ketiga, Nama : ALWAN SYAHMIDI, Umur : Kelamin : Laki-laki, Pekerjaan : Swasta , Alamat : Jln. Joglo Raya Kembangan Jakarta Barat 

Korban mengalami luka fraktur telapak kaki kanan, gejas dada cidera abdomen  korban meninggal dunia di lokasi kejadian kemudian di evakuasi ke RSI Al Ikhlas Taman Pemalang.

Data korban Luka dengan kondisi sadar:

1. Penumpang KBM Avanza samping kemudi, Nama : FELICIA AMELINDA DEQI PRIATNA, Umur : 24 tahun Kelamin : perempuan, Pekerjaan : Swasta , Alamat : Jln. Wijaya Kusuma II Duren Sawit Jakarta Timur 
Korban mengalami luka Cidera Kepala Ringan ( CKR ), sobek kepala belakang kondisi sadar dirawat di RSI Al Ikhlas Taman Pemalang.

2. Penumpang KBM Avanza baris kedua sebelah kiri, Nama Geigy Yudhistira atau GEGE, Umur : Kelamin : Laki-laki, Pekerjaan : Swasta.

 

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved