Tragis, Mahasiswa Tewas Dibacok Gangster di Kota Semarang, Dibacok di SPBU, Ternyata Salah Sasaran
Rupanya, Tirza diduga bukanlah target gerombolan gangster tersebut, melainkan korban salah sasaran.
TRIBUNJABAR.ID, SEMARANG - Seorang pria kehilangan nyawa secara tragis, tewas dibacok gangster.
Peristiwa tragis terjadi di Jalan Kelud Raya, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, Selasa (17/9/2024).
Korban adalah seorang mahasiswa bernama Muhammad Tirza Nugroho Hermawan.
Korban meninggal dunia setelah dibacok di depan SPBU Kelud bendan Ngisor.
Baca juga: FAKTA-fakta Pelajar SMP Dibacok Sesama Pelajar di Sukabumi, Hilang Nyawa 200 M dari Rumah
Tirza sendiri merupakan warga asal Dk Bakalan RT 02 RW 05 Kelurahan Bandungharjo Kecamatan Donorojo Kabupaten Jepara, yang kuliah di Udinus, Kota Semarang.
Rupanya, Tirza diduga bukanlah target gerombolan gangster tersebut, melainkan korban salah sasaran.
Korban tiba-tiba dibacok pelaku di lokasi kejadian, arah keluar SPBU Kelud.
Saat ini, di lokasi kejadian masih terlihat bekas darah yang ditutup pasir.
Andi seorang saksi mata mengatakan, kejadian pembacokan Selasa sekitar pukul 02.00-03.00 dini hari. Saat itu ada orang yang meminta tolong.
"Orang itu posisinya sudah tergeletak di bawah," tutur Andi.
Menurutnya, saat itu ada rombongan remaja naik sepeda motor mendatangi korban. Terduga pelaku datang langsung membacok korban.
"Korban sama temannya. Nah temannya itu berhasil melarikan diri," terangnya.
Saksi lain, Imam, mengaku langsung mengamankan kiosnya yang terletak dekat lokasi kejadian setelah mendapat kabar terjadi pembacokan.
Setelah mendengar kabar itu dirinya bergegas mendatangi kiosnya.
"Saya melihat orangnya sudah tergeletak dan sudah ada petugas. Saya tahunya sudah pukul 04.00," tuturnya.
Baca juga: Kisah Pilu Cleaning Service Tak Mampu Bayar RS Rp 32 Juta, Anaknya yang Dibacok OTK Tak Bisa Pulang
| Kabar Duka: Ayah Selebgram Jerome Polin Meninggal Dunia, Sebelumnya Sempat Kritis |
|
|---|
| Jerome Polin Berduka, Sang Ayah Marojahan Sintong Sijabat Meninggal Dunia Hari Ini |
|
|---|
| SOSOK Diny Yuliani di Mata Bupati Purwakarta, Binzein Ungkap Wasiat sang Istri |
|
|---|
| Bupati Purwakarta Tegar saat Jenazah Istri Tercinta Dimakamkan, Dedi Mulyadi Turut Hadir Mendoakan |
|
|---|
| Warga Bandung Tewas di Pati, Tetangga Kaget Lihat Kondisi Rumahnya, Tumpukkan Sampah Semata Kaki |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/ilustrasi-mayat_20180610_112237.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.