Persib Bandung
Aksi Nekat Dimas Drajad Lawan PSM, Striker Persib Itu Sebenarnya Sakit dan Cedera tapi Ngotot Main
Pelatih asal Kroasia itu mengatakan bahwa kondisi Dimas Drajad tidak dalam keadaan baik.
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Persib Bandung gagal menyudahi catatan tak pernah menang di 3 laga terkahir, setelah ditahan imbang PSM Makassar dengan skor 0-0 Pada pekan ke 3, Liga 1 musim 2024/2025 di Stadion Batakan, Balikpapan, Rabu (11/9/2024).
Hasil itu membuat Persib berada diperingkat tujuh dengan tujuh poin. Sedangkan PSM Makassar kokoh dipuncak klasemen dengan koleksi 11 poin.
Persib gagal mendapatkan gol terutama karena tak diperkuat 2 bombernya, David da Silva dan Dimas Drajad.
David diketahui sudah cedera jauh sebelum laga.
Sementara Dimas Drajad sakit sepulangnya dari Timnas Indonesia.
Tidak hanya itu, Dimas Drajad juga sempat mengalami cedera saat bersama Timnas Indonesia.
Hal itu disampaikan secara langsung oleh pelatih Persib, Bojan Hodak.
Bojan Hodak menyampaikan itu setelah Persib bermain imbang 0-0 melawan PSM Makassar pada pekan keempat Liga 1 2024/2025 di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu (11/9/2024).
Kata Bojan Hodak, ia sempat kesulitan untuk menurunkan skuad terbaik guna melawan PSM, terutama di lini depan.
Pasalnya, ada tiga pemain Persib yang mengalami cedera.
Mereka adalah David da Silva, Beckham Putra, dan Febri Hariyadi.
Walhasil ketiga pemain itu tidak diturunkan saat Persib melawan PSM kemarin sore.
Kegelisahan Bojan Hodak semakin menjadi-jadi usai Dimas Drajad kembali ke Persib dari timnas Indonesia.
Pelatih asal Kroasia itu mengatakan bahwa kondisi Dimas Drajad tidak dalam keadaan baik.
Dimas Drajad memang tidak diberikan menit bermain oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat melawan Arab Saudi dan Australia.
Padahal, mantan pemain Persikabo 1973 itu masuk ke dalam 26 nama pilar timnas Indonesia untuk bertanding pada laga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Shin Tae-yong punya alasan tidak memainkan Dimas Drajad.
Pemain yang kini berstatus sebagai Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) itu rupanya cedera.
Shin Tae-yong memilih untuk mengisyaratkan Dimas Drajad.
Setelah kembali dari timnas Indonesia, Bojan Hodak awalnya tidak mau memainkan Dimas Drajad melawan PSM.
Namun, Dimas Drajad berbicara tegas ke Bojan Hodak bahwa ia mau bermain.
Walhasil Bojan Hodak memainkan Dimas Drajad pada menit ke-65 untuk menggantikan Henhen Herdiana.
Bojan Hodak harus memasukkan pemain penyerang guna mencetak gol ke gawang PSM.
Namun, upaya itu masih belum terwujud meskipun Dimas Drajad bermain.
"Kami kehilangan David da Silva, Beckham Putra, Febri Hariyadi, dan Dimas Drajad yang baru kembali dari timnas Indonesia."
"Sebenarnya Dimas Drajad sakit flu dan dia kekeh ingin dimainkan."
"Tapi kami awalnya takut karena kita tahu dia mengalami cedera di timnas Indonesia."
"Namun pada akhirnya kami memberikan menit bermain sebanyak 25 menit kepadanya," kata Bojan Hodak.
"Jadi ini adalah masalah yang kami punya dan tidak ada lagi yang lain," sambungnya.
Banyak pemain yang absen membuat Bojan Hodak pusing.
Meski begitu, mantan pelatih PSM itu tetap memberikan apresiasi kepada perjuangan anak-anak asuhnya.
"Pemain bertahan bagus, gelandang lebih baik dari laga sebelumnya, kecuali kami tidak bisa mencetak gol," tutup Bojan Hodak.(*)
Sumber: Bolasport
| Sosok Saddil Ramdani: Winger Persib yang Meledak di Pinggir Lapangan, Lalu Tulis Permintaan Maaf |
|
|---|
| Ilustrasi Tato di Konten Persib Bikin Bobotoh Curiga: Kode Ciro Alves atau Joey Pelupessy? |
|
|---|
| Jadwal Persib Bandung vs Bali United di Stadion I Wayan Dipta, Bojan Hodak Kehilangan 1 Pemain |
|
|---|
| Ramon Tanque Janji Tak Akan Berhenti Berjuang untuk Persib, Bojan Hodak Dukung Penuh |
|
|---|
| Persib Bandung Bikin Sosok Penting Persis Solo Ini Didesak Out, Manajemen: Enggak Semudah Itu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Penyerang-Persib-Bandung-Ciro-Alves-909.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.