KONI Sumedang Kirim 28 Atlet 7 Cabor untuk Kontingen Jawa Barat di PON XXI Aceh-Sumut

Para atlet akan bertanding dalam 7 cabang olahraga (cabor). Yakni, cabor Wushu, Sepeda, Panahan, Anggar, Rubgy, dan Sepakbola.

tribunjabar.id / Kiki Andriana
Ketua Kontingen Atlet PON XXI Jawa Barat, Kapolda Jabar Irjen Pol Ahmad Wiyagus bersama atlet berziarah ke makam Cut Nyak Dhien, di kawasan Gunung Puyuh, Desa Sukajaya, Sumedang Selatan,  Selasa (20/8/2024). 

Laporan Kontributor TribunJabar.id, Kiki Andriana dari Sumedang

TRIBUNJABAR.ID, SUMEDANG - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sumedang mengirimkan 28 orang atletnya dalam kontingen Jawa Barat untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh-Sumatera Utara. 

Para atlet akan bertanding dalam 7 cabang olahraga (cabor). Yakni, cabor Wushu, Sepeda, Panahan, Anggar, Rubgy, dan Sepakbola. Seperti PON sebelumnya, di PON XXI Aceh-Sumatera Utara ini diharapkan atlet Sumedang dapat mewarnai kontingen Jawa Barat dalam peraihan medali. 

Pada PON XX di Papua, atlet Sumedang menyumbang 3 medali untuk kontingen Jawa Barat, dan itu menambah kuat Jawa Barat untuk keluar sebagai juara umum pada PON tersebut. 

"Target sesuai dengan (KONI) Jawa Barat, harus jadi juara umum, mudah-mudahan atlet Sumedang mewarnai pencapaian target itu," kata Ketua KONI Sumedang, Ali Badjri kepada Tribun Jabar.id, Rabu (21/8/2024). 

Dia mengatakan di atlet dari Sumedang ada yang kebagian bertandin di venue PON Aceh, ada pula yang kebagian di Sumatera Utara. Namun, di manapun, mereka sudah siap bertanding. 

"Soal bonus, bonus nanti dilihat dari Jawa Barat. Tapi, pasti Sumedang juga menyiapkan," katanya. 

Baca juga: Bertekad Jadi Penyumbang Besar Jabar Hattrick di PON XXI Aceh-Sumut, Ini Kiat KONI Kabupaten Bandung

Sebelumnya, kontingen atlet Jawa Barat yang akan bertanding pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh menyempatkan berziarah ke makam Cut Nyak Dhien

Cut Nyak Dhien adalah pahlawan nasional, tokoh perlawanan terhadap penjajah Belanda di Aceh yang diasingkan ke Sumedang hingga meninggal dunia.

Tokoh perempuan pejuang itu dimakamkan di kompleks Gunung Puyuh, Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang

Kontingen Jawa Barat dipimpin Ketua Kontingen, Kapolda Jabar Irjen Pol Ahmad Wiyagus berziarah ke makam pahalan itu pada Selasa (20/8/2024).

 

 

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved