HUT ke 79 RI

LINK Live Streaming Upacara 17 Agustus 2024 Peringatan HUT ke-79 RI di IKN, Lengkap Susunan Acara

Pemerintah mengadakan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI di dua tempat berbeda pada hari ini, Sabtu (17/8/2024).

Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
AFP
Istana Negara di IKN yang menjadi lokasi penyelenggaraan upacara 17 Agustus 2024 peringatan HUT ke-79 RI. 

TRIBUNJABAR.ID - Pemerintah mengadakan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI di dua tempat berbeda pada hari ini, Sabtu (17/8/2024).

Biasanya upacara peringatan hari kemerdekaan yang dilaksanakan di Istana Merdeka, Jakarta.

Pada peringatan HUT ke-79 RI ini, upacara diselenggarakan di dua tempat berbeda yaitu Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Istana Merdeka.

Sebagai lokasi utama, upacara 17 Agustus 2024 di IKN akan dihadiri oleh presiden dan wakil presiden terpilih yaitu Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Anda bisa turut menyaksikan upacara 17 Agustus 2024 ini melalui siaran langsung.

Berikut adalah link live streaming upacara 17 Agustus 2024 di IKN:

LINK LIVE STREAMING 1

LINK LIVE STREAMING 2

Istana Negara dengan latar belakang Istana Garuda di Itu Kota Nusantara (IKN) jelang matahari tenggelam, Rabu (7/8/2024) pukul 18.21 Wita.
Istana Negara dengan latar belakang Istana Garuda di Itu Kota Nusantara (IKN) jelang matahari tenggelam, Rabu (7/8/2024) pukul 18.21 Wita. (KOMPAS.com/WISNU NUGROHO)

Baca juga: 30 Ucapan Selamat HUT ke-79 RI 17 Agustus 2024 dalam Bahasa Inggris yang Inspiratif, Jadikan Status

Susunan Acara

Berikut adalah susunan acara upacara 17 Agustus 2024 selengkapnya:

• 08.15 WIB: pertunjukan kesenian di Halaman Istana Merdeka, Jakarta 

• 09.15 Wita: pertunjukan kesenian di Lapangan Upacara Istana Negara IKN 

• 10.15 Wita: Kirab duplikat Bendera Pusaka dan salinan Teks Proklamasi 

• 10.00 WIB: Upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Halaman Istana Merdeka 

• 11.00 Wita: Upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Lapangan Upacara Istana Negara IKN. 

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved