Persib Bandung

DAVID Punya Kans Besar Tambah Gol Saat Persib Bandung Lawan Madura United, Sudah 3 Kali Melakukan

Penyerang Persib Bandung, David da Silva memiliki kans menambak jumlah golnya karena Persib masih akan menjalani dua laga lagi.

Penulis: Giri | Editor: Giri
Tribun Jabar/Deni Denaswara
Penyerang Persib Bandung, David da Silva, berdoa setelah Persib melangkah ke partai final seusai mengalahkan Bali United dengan skor 3-0 pada semifinal leg kedua Liga 1 2023-2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (18/5/2024) malam. Persib akan berhadapan dengan Madura United. 

Sayang, gol itu cuma untuk menyamakan kedudukan setelah Hugo Homes menjebol gawang Teja Paku Alam pada menit 5. Skor akhir 1-1.

Selain David ada tiga pemain lain yang pernah mencetak gol ke gawang Madura United. Mereka adalah Febri Hariyadi, Zalnando, dan Nick Kuipers.

Nick mencetak gol tunggap pada putaran kedua di kandang lawan pada musim ini. Persib menang 1-0.

Hasil laga di Jalak

Persib Bandung sudah dua kali menjamu Madura United di Stadion Si Jalak Harupat pada era Liga 1 mulai 2017.

Pertama terjadi pada pekan ke-30 Liga 1 2017.

Pertandingan yang berlangsung 19 Oktober 2017 itu berakhir 0-0.

Saat itu, Persib masih diperkuat Supardi Nasir, Hariono, Atep, dan Vladimir Vujovic.

Baca juga: Kita Akan Rayakan Kejuaraan Ini MU Dapat Tambahan Semangat dari Suporter Jelang Lawan Persib

Kesempatan kedua Persib menjamu di Jalak Harupat terjadi pada Liga 1 2019.

Pertandingan pada pekan kelima, 23 Juni 2019 itu berakhir 1-1.

Persib unggul dulu melalui tendangan penalti Ezechiel N'Duassel pada menit 79.

Namun, bobotoh kecewa karena gawang I Made Wirawan kebobolan 10 menit kemudian melalui aksi Zulfiandi.

Dari enam laga kandang di era Liga 1, empat pertandingan lainnya berlangsung di stadion lain.

Pada Liga 1 2018, Persib menjamu Madura United di Stadion Batakan, Balikpapan. Persib kala itu mendapat sanksi tak boleh menjamu lawan di Pulau Jawa karena ada pendukung Persija Jakarta meninggal di sekitaran Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Baca juga: 2 Alasan Persib Bandung Bisa Juara Liga 1 2023/2024 Menurut Sang Pelatih Legendaris

Laga di Batakan berakhir dengan kekalahan 1-2.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved