Berita Viral
Sosok Fhio Bocah Penjual Makaroni Kelililing yang Sempat Viral Meninggal Dunia, Tabrak Tiang Listrik
Sosok penjual makaroni keliling yang sempat viral di Pontianak, Kalimantan Barat, bernama Fhio (13) meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan.
Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
TRIBUNJABAR.ID - Sosok penjual makaroni keliling yang sempat viral di Pontianak, Kalimantan Barat, bernama Fhio (13) meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan maut pada Minggu (5/5/2024).
Fhio sempat viral karena videonya berjualan makaroni sambil berkeliling di malam hari, beberapa waktu lalu.
Adapun, Fhio meninggal dunia setelah mengendarai sepeda motor berbonceng tiga, bersama temannya J (15) dan M (13).
Saat itu, J menjadi pengendara sepeda motornya.
Kasat Lantas Polresta Pontianak AKP Radian Andy Pratomo menjelaskan, ketiganya datang dari arah pusat kota menuju arah Sungai Jawi.
Baca juga: "Uang Pas-pasan" Kata Ali Kibo yang Viral Makan di Warteg Bayar Seenaknya, Pemilik Pilih Berdamai
Lalu, setibanya di lokasi, mereka mendahului sepeda motor yang tidak diketahui identitasnya.
"Sesaat mendahului itu para korban hilang kendali, sepeda motor melebar ke kiri lalu menabrak tiang listrik yang berada di pinggir jalan," ujar Radian, dikutip dari TribunPontianak, Senin (6/6/2024).
Seketika itu, sepeda motor tersebut terpental ke arah tengah jalan dan mengenai sepeda motor lain yang dikendarai oleh seorang anak berinsial MN (15).
Akibat kecelakaan itu, J selaku pengemudi motor mengalami luka serius, lalu dua orang lainnya termasuk Fhio meninggal dunia.
Lantas, seperti apakah sosok Fhio?
Suka Berusaha dan Punya Semangat Tinggi
Dilansir dari TribunPontianak, bocah penjual martabak keliling ini memiliki nama lengkap Fhito Bony Fhio.
Kakak korban, Febby menjelaskan, keseharian Fhio sama seperti anak-anak seusianya.
Namun, menurut Febby, Fhio memiliki semangat yang tinggi untuk usaha.
"Dia seperti anak kecil pada umumnya. Main, sekolah, tapi dia punya semangat yang tinggi untuk usaha untuk jualan," katanya, Senin (6/5/2024).
| Dedi Mulyadi Bantu Zacky Korban Fitnah Tabrak Bocah di Bandung, Ultimatum Pemfitnah |
|
|---|
| Viral, Pria di Banyumas Meninggal Dunia Usai Azani dan Gotong Keranda Jenazah Ibunya ke Makam |
|
|---|
| Sosok Haji Duriyanto, Kakek Viral Nikahi Gadis 19 Tahun, Mahar Mobil Mewah, Pengusaha Asal Jepara |
|
|---|
| Viral, Siswa Bersikap Tak Sopan saat Ditegur Guru karena Sering Bolos Sekolah |
|
|---|
| Nasib Mujur Pemuda yang Dituduh Menabrak Bocah di Bandung, Kini Dibantu Dedi Mulyadi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Fhio-penjual-makaroni-keliling-yang-sempat-viral-di-Pontianak.jpg)