Pilkada Sumedang

Pilkada Serentak 2024, Gerindra Sumedang Bidik Kursi Calon Wakil Bupati, Akan Koalisi dengan PPP?

Saat ini, Gerindra tengah membuka pendaftaran bagi kader maupun non-kader untuk mendaftar di bursa Pilkada itu.

Penulis: Kiki Andriana | Editor: Seli Andina Miranti
Tribun Jabar/ Kiki Andriana
Ketua DPC Gerindra Sumedang, Heri Ukasah Sulaeman (tengah) saat diwawancara TribunJabar.id, di Kantor DPC Partai Gerindra Sumedang, Minggu (5/5/2024). 

Laporan Kontributor TribunJabar.id, Kiki Andriana dari Sumedang

TRIBUNJABAR.ID, SUMEDANG - DPC Partai Gerindra Sumedang membidik kursi wakil bupati di Pilkada 2024.

Saat ini, Gerindra tengah membuka pendaftaran bagi kader maupun non-kader untuk mendaftar di bursa Pilkada itu.

Pada Minggu (5/5/2024), DPC Gerindra kedatangan Dony Ahmad Munir dan jajaran Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Di mana Dony mencalonkan diri sebagai bupati dan Gerindra menargetkan kadernya menempati posisi wakil bupati.

Namun, belumlah pasti Dony yang diusung Gerindra sebagai cabup. Sebab, pertemuan Minggu petang tersebut belum mengerucut pada MoU koalisi.

"Pasti ada yang dicalonkan (dari Gerindra) untuk wabup, kita legowo, kita membidik Sumedang 2. Setelah arahan dari rapat DPC dengan DPD, tentu akan kami calonkan wakil untuk Pak Dony," kata Ketua DPC Gerindra Sumedang, Heri Ukasah Sulaeman kepada TribunJabar.id.

Baca juga: Usai Datangi PAN, Dony Ahmad Munir Kunjungi Gerindra Bahas Pilkada Sumedang 2024


Di Gerindra Sumedang ada rumor bahwa Wakil Ketua DPC Gerindra Sumedang, Warson Mawardi dan Ketua DPC Gerindra Heri Ukasah akan maju sebagai bakal cawabup.

"Ya, ini dibuka untuk siapa saja yang ngambil formulir, Gerindra akan menerima, dari kader berapa, eksternal berapa, kami akan prioritaskan kader internal," katanya.

Namun, soal Dony, Gerindra mengakui bahwa kinerja Dony-Erwan pada 2018-2023 di Sumedang cukup bagus.

"Cukup bagus kepemimpinan Pak Dony dengan Pak Erwan. Bagus dan terdengar juga ke provinsi (karena Heri adalah anggota DPRD Jabar), bahkan Sumedang banyak meraih penghargaan," katanya.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved