Keren, Ranking Terbaru FIVB Timnas Voli Putra Indonesia Terbaik di ASEAN, Bagaimana Megawati Cs?
Dalam rilis terbaru FIVB, per Sabtu (13/4/2024), ranking Timnas voli Indonesia baik putra maupun putri mengalami kenaikan yang signifikan.
TRIBUNJABAR.ID - Tim Nasional voli Indonesia putra menunjukkan kualitasnya di kawasab ASEAN.
Dalam rilis terbaru FIVB, per Sabtu (13/4/2024), ranking Timnas voli Indonesia baik putra maupun putri mengalami kenaikan yang signifikan.
Saat ini Timnas voli putra Indonesia menghuni ranking 52 dunia dengan mengoleksi 61.27 poin.
Untuk zona Asia, Timnas voli putra Indonesia menempati peringkat ke-sembilan.
Farhan Halim cs berada tepat di bawah Pakistan yang mengoleksi 74.27 poin.
Dengan raihan ini, Timnas voli putra Indonesia saat ini mentereng sebagai tim ASEAN dengan ranking tertinggi.
Poin Timnas voli putra Indonesia lebih keren dibandingkan dengan Vietnam, Filipina, maupun Thailand.
Sementara di bagian putri, Timnas voli putri Indonesia juga mengalami kenaikan ranking.
Timnas voli putri Indonesia naik empat peringkat dibanding rilis sebelumnya.
Megawati Hangestri Pratiwi cs kini menempati peringkat ke-55 dunia dengan mengoleksi 47.97 poin.
Namun jika berbicara di kancah ASEAN, ranking Timnas voli putri Indonesia masih kalah dari Thailand dan Vietnam.
Ranking Voli Dunia Putra per Sabtu (14/4/2024)
1. Polandia, 421.14 poin
2. Amerika Serikat, 390.91 poin
3. Italia, 342.43 poin
| Tangis Pelatih Red Sparks Pecah Saat Antar Megawati, Pemain Andalan Dalam Dua Musim |
|
|---|
| Keputusan Megawati Setelah Gagal Antarkan Red Sparks Juara, Memilih Pulang Saja? |
|
|---|
| Jadwal Final Leg Kelima Voli Putri Korea, Saatnya Megawati Antarkan Red Sparks Juara |
|
|---|
| Diakhiri Sujud Syukur dan Air Mata Megawati, Red Sparks Paksa Final Liga Voli Korea Sampai Leg 5 |
|
|---|
| Megawati dan Red Sparks Jalani Laga Hidup-Mati Siang Ini, Jika Kalah Maka Pink Spiders Juara |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Selebrasi-Para-pemain-Timnas-voli-putra-Indonesia.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.