Desta Ajak Habib Jafar, dan Eca Japasal Naik Kereta, Perjalanan Bersama Menuju Kebaikan

Program ini mengajak penontonnya untuk merasakan kebersamaan dan kehangatan di dalam obrolan-obrolan ringan seputar kehidupan sehari-hari.

|
Editor: Siti Fatimah
istimewa
Sebagai salah satu komitmennya untuk terus konsisten memberikan inovasi pada industri kreatif dan seni, di awal tahun 2024 ini Vindes Media menghadirkan sebuah program baru yang berjudul Siapa Hendak Turut. Program ini tidak hanya menampilkan konten talkshow yang kasual, namun juga mengajak penontonnya untuk merasakan kebersamaan dan kehangatan di dalam obrolan-obrolan ringan seputar kehidupan sehari-hari. 

VINDES mempunyai visi untuk berkontribusi dalam industri kreatif,  seni, dan olahraga anak muda Indonesia untuk menciptakan generasi yang sehat, produktif dan bertanggung jawab.

Berbagai program seru dan menarik dihadirkan oleh VINDES seperti “Vincent Desta Show” yang menjadi program andalan dengan duo Vincent & Desta dengan obrolan ala tongkrongan bersama bintang tamu yang sudah diduga sebelumnya, namun tidak diketahui kepastiannya.

“Di Balik Behind” yang menceritakan aktivitas Vindes Saker di belakang kamera dengan motto: “Work smart, play hard!”.

“Bervakansi” yang memperlihatkan dua kerabat yang travelling bersama dan menceritakan hal-hal yang tidak kita ketahui : Henry Foundation dan Oom Leo. “Namanya Juga Orang” yang berisi obrolan ngalor-ngidul oleh duo stand up comedian: Indra Frimawan dan Rigen. 

Selain berbagai tayangan yang dihadirkan, VINDES juga mempunyai beberapa campaign & event seperti Vindes Sport, Vindes2U, dan PromoC2. VINDES juga mempunyai kanal belanja online melalui @vindes.store. 

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved