Kabar Seleb
Sosok Ayu Kartika Istri Baru Andika Mahesa Baru Dinikahi Mahar dengan 100 Gram Emas, Ini Profesinya
Inilah sosok Ayu Kartika, istri baru Andika Mahesa yang baru dinikahi sang vokalis Kangen Band dengan mahar 100 gram emas, intip profesinya
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
TRIBUNJABAR.ID - Inilah sosok Ayu Kartika, istri baru Andika Mahesa yang baru dinikahi kini tengah jadi sorotan.
Ayu Kartika baru dinikahi oleh vokalis Kangen Band, Andika Mahesa dengan mahar 100 gram emas.
Diketahui Andika Mahesa menikahi Ayu di Ketapang, Bakauheni, Lampung Selatan, Rabu (31/1/2023).
Selain pernikahannya yang jadi sorotan, sosok istri baru Andika Mahesa ikut jadi perbincangan.
Baca juga: Andika Mahesa, Vokalis Kangen Band, Nikah untuk Kelima Kalinya, Maharnya 100 Gram Emas
Setelah beberapa gagal berumah tangga, selama ini Andika Mahesa jarang mengumbar kehidupan asmaranya.
Namun, kini ia tiba-tiba membawa kabar bahagianya tersebut.
Lalu, seperti apa sosok Ayu Kartika, istri baru Andika Mahesa tersebut ?
Dinikahi dengan mahar 100 gram emas, ternyata Ayu Kartika mempunyai profesi yang tak sembarangan.
Sosok istri baru Andika Kangen Band ini memiliki nama lengkap Ayu Kartika Agustina.
Ia memiliki profesi sebagai dokter asal Lampung Selatan.
Dilansir dari TribunTrends, kisah cinta Andika Mahesa dan Ayu Kartika ternyata terbilang singkat.
Keduanya bertemu ketika Andika berkampanye sebagai calon legislatif atau caleg DPR RI dari Partai Demokrat.
Setelah pertemuan tersebut, keduanya menjalain kedekatan melalui taaruf.
Namun, sejauh ini belum banyak informasi mengenai detail profil istri baru Andika Mahesa tersebut.
Kini, Ayu Kartika Agustina telah sah menajdi istri baru Andika Mahesa.
| Raisa dan Hamish Daud Tak Singgung Penyebab Cerai, Kuasa Hukum Singgung yang Tersakiti |
|
|---|
| Isi Permintaan Maaf Selebgram Jule Soal Isu Selingkuhi Suami, Istri Na Daehoon Ungkap Penyesalan |
|
|---|
| Kondisi Terkini Ammar Zoni yang Mendekam di Nusakambangan, Kuasa Hukum Sebut Sulit Ditemui |
|
|---|
| Raisa dan Hamish Daud Resmi Proses Cerai, Minta Ruang Privasi Dihormati Demi Sang Buah Hati |
|
|---|
| Kabar Terbaru Raisa di Tengah Perceraiannya dengan Hamish Daud, Ternyata Juga Hadapi Cobaan Lain |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.