Pemkot Bandung Dukung Penuh UMKM yang Terapkan Digitalisasi Agar Jadi Indonesian Next Top Seller

Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono memastikan akan terus mendukung usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Kota Bandung bisa bersaing.

Penulis: Tiah SM | Editor: Darajat Arianto
TRIBUNJABAR.ID/TIAH SM
Pj Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono pada acara Serba Serbi Literasi Digital (Sereal) dengan tema "Jadilah Indonesian Top Seller!" di Novotel Hotel, Selasa (30/01/ 2024). 

"Luar biasa ketika pandemi covid-19 itu masyarakat yang akan membuka usaha mampu menggunakan teknologi digital," ujarnya.

Baca juga: UMKM didorong Naik Kelas Melalui Program Edukasi, Dari Pemasaran Online Hingga Logistik

Ia berharap para pelaku usaha saat ini yang mengikuti kegiatan mampu di implementasikan dengan baik, sehingga mampu diterapkan dan menghasilkan potensi untung yang meningkat.

"Saya harap mampu menghasilkan potensi yang besar, dan bisa dimanfaatkan sehingga pengusaha bisa memperkuat bisnisnya masing - masing," ujarnya.

IKUTI CHANNEL WhatsApp TribunJabar.id, untuk mendapatkan berita-berita terkini via WA: KLIK DI SINI

Di tempat yang sama, Direktur Perdagangan Sistem Elektronik dan Perdagangan Jasa, Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, Rifan Ardianto mengapresiasi Pemkot Bandung dan Lazada Indonesia atas perkembangan ekosistem perdagangan sistem elektronik atau e-commerce.

"Kita bisa mengenal pentingnya untuk memperkuat merek pada produksi UMKM di Indonesia," kata Rifan.(*)

 

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved