Rasyid Rajasa Serap Keluhan Warga Soal Sistem Zonasi, Hambat Siswa Berprestasi Masuk Sekolah Favorit
Sistem zonasi sekolah dinilai menghambat pelajar berprestasi untuk masuk ke sekolah-sekolah favorit. Hal itu diungkapkan para orang tua murid
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Sistem zonasi sekolah dinilai menghambat pelajar berprestasi untuk masuk ke sekolah-sekolah favorit. Hal itu diungkapkan para orang tua murid di Kelurahan Sukahaji, Babakan Ciparay saat bertemu Rasyid Rajasa, Kamis (2/11/2023).
Mereka mengaspirasikan kepada Rasyid soal keluhan itu agar dapat dicarikan solusinya.
Mereka berharap sistem zonasi sekolah jangan sampai menghambat anak-anak berprestasi untuk masuk sekolah impiannya.
"Pak bisa tidak anak saya nanti masuk ke sekolah favorit pilihan Kami. Sekarang kan tidak bisa karena ada sistem zonasi," ungkap Juju, warga RT 06/08 Sukahaji kepada Rasyid.
Merespon aspirasi itu, Rasyid menjelaskan bahwa sistem zonasi sebetulnya baik dan bagus, namun untuk sejumlah wilayah memang harus ada penyesuaian.
Menurutnya, tidak semua sekolah bisa diterapkan sistem yang sama persis, karena pasti ada sejumlah keterbatasan dan aspek yang perlu dipertimbangkan.
Akan tetapi, caleg DPR RI dapil Jabar 1 ini menegaskan bahwa DPD PAN Kota Bandung di bawah kepemimpinannya siap membantu keluhan masyarakat Sukahaji soal sistem zonasi sekolah.
"Terkait sekolah yang menerapkan sistem zonasi memang ada beberapa dampak yang ditimbulkan. Silakan sampaikan kepada tim kami atau datang ke rumah aspirasi PAN Bandung, insya Allah kita bantu carikan jalan keluarnya. Nanti dikordinasikan dengan instansi berkaitan, sehingga muncul solusi," papar Rasyid.
Seperti diketahui, Rasyid memiliki perhatian yang tinggi terhadap dunia pendidikan. Anak mantan Menteri Koordinator Perekonomian era SBY, Hatta Rajasa ini sangat ingin semua anak-anak Indonesia mendapatkan pendidikan yang layak, berkualitas dan terjangkau.
"Kami mempunyai komitmen dalam dunia pendidikan. Minimal mereka bisa sekolah dengan layak. Lebih jauhnya punya daya saing dengan siswa-siswi sekolah internasional," ungkap Rasyid.
Rasyid menegaskan, dirinya juga punya harapan lebih untuk para pelajar Tanah Air.
Ia ingin para pelajar bukan hanya dihadapkan dengan mata pelajaran saja, tapi harus juga mengasah keahlian yang mereka minati.
"Jadi saya pribadi berharap untuk anak-anak sekolah, khususnya tingkat SLTA. Bukan hanya sekadar formalitas sekolah saja, tapi harus mempunyai keahlian sesuaikan dengan yang diminati oleh mereka," pungkasnya.
| NGULIK ! Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Tingkatkan Literasi Digital dan Teknologi |
|
|---|
| Pentas Seni Terbesar SMP Negeri 5 Bandung, Hadirkan Perpaduan Musik, Bintang Tamu, & Cahaya Mimpi |
|
|---|
| Pertamina Patra Niaga Tanggapi Insiden Mobil Tangki BBM di Tangerang |
|
|---|
| Pertamina Pulihkan Semangat, Nyalakan Harapan, dan Kemandirian Sobat Jiwa |
|
|---|
| Pertamina Patra Niaga Regional JBB Dorong Inovasi Pertanian melalui Urban Farming Hidroponik |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.