Kabar Seleb
Heboh, Andika Mengaku Dikeluarkan dari Peterpan, Uki dan Ariel Noah Kompak Membantah: Aya-aya Wae
Andika Naliputra Wiraharja alias Andika eks Peterpen mengaku dikeluarkan dari band yang dibentuknya sendiri.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
Uki menuliskan komentar panjang dan menjelaskan kronologi mengapa akhirnya Peterpan bubar.
Uki mengatakan awal mula bubarnya Peterpan karena idenya keluar setelah merasa tidak cocok dengan Andika dan Indra dalam segi musik.
“Saya rasa kontribusi dalam mengaransemen musiknya enggak enak, tidak ada hubungannya sama pertemanan ya, murni kerja,” tulis Uki.
Uki yang tadinya berniat hengkang dari Peterpan lalu mengutarakan niatnya pada Ariel, Lukman, dan Reza.
Tanpa disangka, ketiga personel Peterpan itu juga merasakan hal yang sama dengan Uki.
Uki, Ariel, Lukman, dan Reza akhirnya memutuskan untuk pergi dari Peterpan dan meminta Andika dan Indra untuk melanjutkan band tersebut.
“Jadi, udah stop ngeklaim dikeluarin. Saya, Ariel, Lukman, dan Reza yang mengeluarkan diri tapi dibebani nama Peterpan yang Andika dan Indra enggak mau pakai,” jelas Uki.
Uki berharap Andika tak mengungkit lagi masalah bubarnya Peterpan.
Meski lama tidak bersama, Uki tetap menganggap Andika dan Indra sebagai temannya.
“Kita tutup bab lama dalam kehidupan masa lalu. Semoga Andika bisa ikhlas dan paham sekarang,” tulis Uki.
Sebagai informasi, Andika dan Indra akhirnya hengkang dari Peterpan pada Oktober 2006.
Selepas kepergian Andika dan Indra, Peterpan mengeluarkan album studio ketiga atau terakhirnya yang berjudul Hari yang Cerah untuk Jiwa yang Sepi.
Setelah itu, Ariel dkk berganti nama menjadi NOAH dan merilis album Sebuah Nama, Sebuah Cerita.
Baca artikel Tribun Jabar lainnya di GoogleNews.
| Rumor Panas Ahmad Dhani dan Mulan Jameela di Ambang Perceraian, Ini Tanggapan Sang Artis |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ungkap Kemungkinan Nasib Akhir Perceraian Raisa dan Hamish Daud |
|
|---|
| Alasan Raisa Kembali Tak Hadir di Sidang Cerai dengan Hamish Daud di Pengadilan Agama Jaksel |
|
|---|
| Sosok dan Perjalanan Karier Marissa Anita, Aktris yang Gugat Cerai Suaminya setelah 17 Tahun Menikah |
|
|---|
| Ruben Onsu Pertanyakan Motif Sarwendah Gelar Jumpa Pers Dalam Insiden Debt Collector |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Peterpan-dan-The-Titans.jpg)