Kemarau Panjang, Kunjungan Wisata Tirta di Pangandaran Masih Ramai, Kondisi Air Disebut Lebih Jernih
Pengelola wisata Citumang, Hermana, mengatakan meskipun kemarau kunjungan wisata di Citumang masih tetap stabil.
Penulis: Padna | Editor: Kemal Setia Permana
Laporan Kontributor Tribunjabar.id Pangandaran, Padna
TRIBUNJABAR.ID, PANGANDARAN - Meski musim kemarau dan sejumlah wilayah mengalami kekeringan, aktivitas kunjungan wisata tirta di Pangandaran tetap ramai pengunjung.
Satu di antaranya, kunjungan wisata di objek wisata Citumang yang merupakan satu wisata sungai di Kabupaten Pangandaran.
Wisata Citumang yang memiliki trek sungai sekitar 2 kilometer, masih dirasa tetap memikat dan tidak menyurutkan kunjungan para wisatawan, terutama wisatawan lokal, meski saat ini musim kemarau.
Pengelola wisata Citumang, Hermana, mengatakan meskipun kemarau kunjungan wisata di Citumang masih tetap stabil.
"Penurunannya tidak signifikan dan masih aman untuk kegiatan wisata body rafting," ujar Hermana kepada Tribunjabar.id melalui WhatsApp, Minggu (24/9/2023) pagi.
Hermana menyebutkan bahwa musim kemarau di Pangandaran tidak berdampak terhadap kondisi air sungai di Citumang dan tidak seperti di hilir sungai atau dataran rendah yang sampai kekeringan.
"Justru, sekarang bagus airnya terlihat jernih, bersih dan sangat dingin. Jadi, pas banget buat yang mau bermain body rafting," katanya.
Setiap hari Minggu tempat wisata Citumang memang agak kurang pengunjung.
Hal ini berbeda kondisinya jika hari Sabtu yang selalu ramai.
"Seperti hari Sabtu kemarin, kunjungan wisata lumayan cukup ramai," katanya. (*)
| Bupati Pangandaran Ungkap Kondisi TPAS Purbahayu, Berharap Ada Solusi Penanganan Sampah |
|
|---|
| Pahlawan Reptil Pangandaran: Kang Den Ajak Warga Hapus Ketakutan dan Belajar Cintai Ular |
|
|---|
| Menikmati Akhir Pekan di Pangandaran, Anak-Anak Antusias Kenali Reptil di TWA |
|
|---|
| Pangandaran-Cilacap Gaspoll! Jalur KA Pangandaran Bakal Diperpanjang, Siap-siap Jadi Jalur Emas |
|
|---|
| Terlupakan! Bekas Stasiun Kereta Api Pangandaran Kini Bak Rumah Hantu, Dipenuhi Coretan dan Sampah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Sejumlah-pengunjung-di-objek-wisata-Citumang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.