Berita Viral

"Yang Penting Selamat, Temui Ayah", Kata Kakak Giarti TKW yang Viral Gajinya Diembat Tetangga

Kisah Giarti TKW Tulungagung yang uang gajinya ditilep tetangga masih menjadi sorotan, sang kakak ingin dia segera kembali.

Kolase Tribunnews
Sosok Giarti, TKW di Malaysia Diduga Jadi Korban Penipuan Tetangganya Disebut Hilang, Padahal Rutin Kirim Uang 

TRIBUNJABAR.ID - Kisah Giarti TKW Tulungagung yang uang gajinya ditilep tetangga masih menjadi sorotan, sang kakak ingin dia segera kembali.

Selama 10 tahun menjadi TKW di Malaysia, uang gaji Giarti ditilap oleh tetangganya sendiri, WT.

Giarti TKW asal Tulungagung yang dikabarkan hilang kini menemukan titik terang.

Baca juga: Sosok WT Tetangga Culas Tega Tilap Gaji Giarti TKW Malaysia Selama 10 Tahun, Ini Awal Mula Kisahnya

Kakak Sulung Giarti, Ismiatin (41) mengaku bahwa sang adik ditemukan oleh sesama pekerja migran asal Jember di Johor Malaysia.

Ismiatin mengaku sudah berkomunikasi dengan Giarti,

Ia juga menyebut bahwa sekarang adiknya tengah dalam proses pemulangan.

“Sekarang sedang ditampung sementara, terus dalam proses pemulangan. Kami sudah berkomunikasi lewat video call,” ucap Ismiatin, Kamis (31/8/2023), dikutip dari TribunJatim.com.

Giarti dalam Kondisi Kekurangan Mental

Giarti (39) tenaga kerja wanita (TKW) asal Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, disebut menghilang selama 10 tahun, ternyata diduga diliciki tetangga.
Giarti (39) tenaga kerja wanita (TKW) asal Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, disebut menghilang selama 10 tahun, ternyata diduga diliciki tetangga. (Tribunnews)

Ismiatin mengatakan bahwa adiknya memang dalam kondisi mengalami kekurangan mental.

Pada saat itu keluarga tengah dalam dibelit kemiskinan sehingga keluarga merelakan Giarti diajak oleh WT.

Dikatakan Ismiatin, WT yang memberangkatkan Giarti ke Malaysia.

“Waktu itu WT bilang punya bos bagus. Nanti adik saya dipekerjakan sebagai pembantu di rumah bosnya,” kenang Ismiatin.

Namun, semenjak pergi menjadi TKW ke Malaysia Giarti hilang kontak begitu saja.

Bahkan, WT berdalih tidak mengetahui keberadaan Giarti.

Hingga pada akhirnya keluarga menemuka titik terang.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved