Liga Spanyol
Gacor di Dua Laga Pertama Real Madrid, Jude Bellingham Layak Gantikan Karim Benzema
Jude Bellingham mampu menjawab tantangan sebagai pengganti Karim Benzema dan Marco Asensio, yang sudah angkat kaki dari Santiago Bernabeu.
TRIBUNJABAR.ID - Pemain baru Real Madrid asal Inggris, Jude Bellingham, tampil sangat mengesankan.
Pemain tengah berusia 20 tahun itu sudah membukukan tiga gol dalam dua laga perdana bersama Real Madrid.
Pencapaian ini membuat Jude Bellingham mampu menjawab tantangan sebagai pengganti Karim Benzema dan Marco Asensio, yang sudah angkat kaki dari Santiago Bernabeu.
Selain itu, pemain internasional Inggris tersebut mengalahkan apa yang pernah dilakukan mantan megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.
Jude Bellingham mencetak satu gol dalam debutnya di LaLiga Spanyol saat melawan Athletic Bilbao di San Mames pada pekan pertama.
Mantan pemain Borussia Dortmund ini menggandakan keunggulan timnya sekaligus membawa Los Blancos menang 2-0.
Yang terbaru, Jude Bellingham membuat brace alias dua gol kala Real Madrid menaklukkan Almeria 3-1 pada pekan kedua kasta tertinggi Liga Spanyol, Minggu (20/8/2023) dini hari WIB.
Pada laga yang berlangsung di Power Horse Stadium tersebut, Jude Bellingham membuat gol penyama skor pada menit ke-19.
Baca juga: Hasil Liga Spanyol, Real Madrid dan Rayo Vallecano Berbagi Puncak, Jude Bellingham Sumbang Gol
Dia kemudian membawa timnya unggul 2-1 pada menit ke-60, sebelum Vinicius Junior memastikan pasukan Carlo Ancelotti menang 3-1.
Tiga gol dalam dua pertandingan perdana membuat Jude Bellingham mencatat tinta emas.
Dia menorehkan apa yang tak pernah dilakukan Cristiano Ronaldo, yang kini merumput di Liga Arab Saudi.
Ronaldo, yang datang ke Bernabeu pada musim panas 2009, melakukan debut menjanjikan karena ikut membawa Los Blancos menang dalam dua laga perdana musim 2009-10.
Kala itu, Real Madrid menaklukkan tamunya, Deportivo La Coruna, dengan skor 3-2.
Kemudian, raksasa Liga Spanyol tersebut melibas rival sekota Barcelona, Espanyol, 3-0.
Namun Ronaldo hanya mencetak masing-masing satu gol dalam dua laga tersebut, itu pun lewat titik penalti.
| Hasil Liga Spanyol: Barcelona Terjungkal, Girona Lolos ke Liga Champions, dan Real Madrid Juara |
|
|---|
| Baru Saja Jalin Kerja Sama Lagi, Xavi Hernandez dan Barcelona sudah Berbeda Pendapat soal Ansu Fati |
|
|---|
| LINK Live Streaming Real Madrid vs Barcelona: Ilkay Guendogan dan Ronald Araujo Bersitegang |
|
|---|
| Rumor Kepindahan Kylian Mbappe ke Real Madrid Makin Kencang, Rodrygo: Saya Ingin Mbappe Datang |
|
|---|
| Striker 18 Tahun asal Brasil Dikartu Merah, Barcelona Ajukan Banding, Xavi: Keputusan Wasit Salah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Jude-Bellingham-manchester.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.