Ya Ampuuun, Persib Bandung Kebobolan, Teja Paku Alam Gagal Tepis Bola Sundulan Dewa United
Gawang Persib Bandung yang dijaga Teja Paku Alam kebobolan di laga melawan Dewa United, Jumat (14/7/2023).
Penulis: Kisdiantoro | Editor: Kisdiantoro
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Gawang Persib Bandung yang dijaga Teja Paku Alam kebobolan di laga melawan Dewa United, Jumat (14/7/2023).
Gol ke gawang Persib Bandung berkah sundulan Rusadi Dewa United pada menit ke-35.
Gol sundulan Dewa United ini bermula dari tendangan pojok.
Persib Bandung berjuang membalas kekalahan. Namun, barisan pertahanan lawan sulit didobrak.
Susunan Pemain Persib vs Dewa United
Baca juga: Bobotoh, Ini Nih Para Wasit yang Adili Persib Bandung vs Dewa United, Pernah Keluarkan Kartu Merah
Laporan wartawan TribunJabar.id, Cipta Permana
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla menurunkan komposisi berbeda dalam skuadnya untuk menghadapi Dewa United, di Stadion GBLA Kota Bandung, Jumat (14/7).
Dalam daftar susunan pemain (DSP) yang diterima Tribunjabar.id, selain tidak adanya nama Tyronne del Pino Ramos yang pulang kampung akibat cedera, namun juga Luis Milla tidak menyertakan Daisuke Sato dalam DSP tim Persib untuk laga malam ini.
Selain itu, I Putu Gede Juni Antara yang dalam dua pertandingan terakhir selalu tampil sejak menit pertama, kini disimpan terlebih dahulu di bangku cadangan.
Dengan rotasi yang dilakukan oleh Luis Milla, maka formasi dan strategi yang digunakan pada dua laga sebelumnya, yakni mengandalkan empat bek sejajar, kini berubah ke strategi natural, yaitu dengan tiga bek.
Di sisi lain, perubahan komposisi pun dilakukan oleh pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink. Untuk pertandingan kali ini, pelatih asal Belanda tersebut tidak menyertakan salah satu gelandang asingnya, yaitu Dimitris Kolosov.
Sebagai gantinya, Ricki Kambuaya disiapkan untuk bermain sejak menit pertama melawan mantan timnya. Laga ini pun akan menjadi duel di lini tengah bagi tiga punggawa Timnas Indonesia yang dulu bersama di tim Persib, yakni Rachmat Irianto dan Marc Klok (Persib) dan Ricki Kambuaya (Dewa United).
Berikut DSP Persib Bandung vs Dewa United.
Persib Bandung (Biru-Biru-Biru)
Kiper: Teja Paku Alam,
Bek : Nick Kuipers, Victor Igbonefo, dan Alberto Rodriguez Martin,
Gelandang, Ryan Kurnia, Marc Klok Rachmat Irianto, Beckham Putra, dan Febri Hariyadi,
Penyerang : Ciro Alves dan David da Silva.
Cadangan: Fitrul Dwi Rustapa, I Putu Gede Juni Antara, Kakang Rudianto, Robi Darwis, Ezra Walian, Dedi Kusnandar, Ferdiansyah, Frets Butuan, Zalnando, dan Rezaldi Hehanusa.
Dewa United (Emas-Emas-Emas)
Kiper : Sonny Stevens,
Bek : Alta Ballah, Risto Mitrevski, Agung Mannan, dan Ady Setiawan,
Gelandang: Asep Berlian, Ahmad Rusadi, dan Ricki Kambuaya,
Penyerang : Egy Maulana Vikri, Alex Martins, dan Majed Osman.
Cadangan: M. Nathsir, Moch. Zaenuri, Theo Numberi, Nasir, Rangga Muslim, Achmad Nufiandani, Ichsan Kurniawan, Dennish Diaz Himawan, dan Septian Satria Bagaskara.
| Bojan Hodak Ingatkan Luka Lama: Rekor Tak Terkalahkan Persib Tumbang dari Dewa United di GBLA |
|
|---|
| Persib Bakal Kedatangan Tim Eks Idola Bobotoh, Berikut Jadwal Lengkap Super League Pekan 13 |
|
|---|
| Jadwal Persib Bandung Setelah Jeda Internasional, Ujian Perdana Lawan Tim Nick Kuipers |
|
|---|
| Bojan Hodak Sebut Skuad Pangeran Biru Sudah Siap Tempur Hadapi Dewa United, Tak Mau Anggap Enteng |
|
|---|
| Persib Jamu Dewa Untied di Kandang Sendiri, Beckham Putra Makin Pede Lanjutkan Tren Positif |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Aksi-Teja-Paku-Alam-dalam-sebuah-latihan-Persib-Bandung-beberapa-waktu-lalu.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.