Adhikarya
Nia Purnakania Gelar Reses, Hasil Aspirasi yang Ditampung Mulai Infratruktur, Hingga Pembiayaan UMKM
Anggota Komisi IV DPRD Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan, Nia Purnakania menggelar reses dengan menampung aspirasi
Penulis: Muhamad Nandri Prilatama | Editor: Siti Fatimah
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Anggota Komisi IV DPRD Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan, Nia Purnakania menggelar reses di delapan titik dari 13 Februari sampai 22 Februari 2023. Delapan lokasi tersebut di antaranya, Kecamatan Solokan Jeruk, Arjasari, Cimaung, Argaasih, Ibun, Majalaya, Paseh, dan Soreang.
Nia merupakan anggota DPRD Jabar yang berasal dari daerah pemilihan 2 Jabar, yakni Kabupaten Bandung.
Selama pelaksanaan reses tersebut, Nia mengaku mendapatkan banyak masukan atau aspirasi dari masyarakat yang memang animonya begitu tinggi di seluruh lokasi reses hingga melebihi target peserta yang hadir.
"Masyarakat di wilayah reses saya antusias sekali ingin ikut terlibat dalam perencanaan atau usulan pembangunan khususnya di Jabar. Usulan mayoritasnya sih dari segi infrastruktur yang perlu adanya pembangunan atau perbaikan," ujarnya saat dihubungi, Kamis (23/2/2023).
Apalagi, ketika pandemi selama dua tahun ke belakang diketahui banyak anggaran infrastruktur yang terecofusing sehingga ada pergeseran yang membuat infrastruktur jalan, irigasi, dan lainnya teralihkan.
"Aspirasi kedua, ialah posyandu yang banyak diminta masyarakat. Posyandu itu berkaitan pada sarana dan prasarananya, apalagi sekarang kami ingin lakukan pencegahan stunting yang melibatkan berbagai pihak, salahsatunya posyandu harus menjadi garda terdepan di dalam pencegahan stunting dengan melaksanakan sosialisasi maupun pemeriksaan ke ibu hamil atau ibu yang mempunyai balita," katanya.
Masukan lainnya yang diungkapkan masyarakat di wilayah reses Nia, ialah terkait rumah tidak layak huni (rutilahu), serta terkait infrastruktur olahraga.
"Titik reses saya yang terakhir ialah Soreang, di sana peserta reses saya merupakan anak-anak muda yang aktif dalam kegiatan olahraga voli. Jadi, tentu anak-anak muda ini mesti diberikan ruang untuk menyalurkan aspirasinya dan ada masukan dari mereka yang ingin adanya perhatian di bidang olahraga. Akhir reses pun saya adakan turnamen voli. Mereka inginkan juga adanya pembangunan sarana prasarana olahraga voli diperbanyak dan ada pembinaan atlet supaya bisa menghasilkan atlet potensial di Kabupaten Bandung dengan adanya pula event-event pertandingan voli," ujarnya.
Kegiatan reses 2022-2023 ini menjadi kali kedua.
Setelah reses ini, Nia pun menegaskan aspirasi yang sudah tertampung bakal diutarakan saat kegiatan paripurna nanti ke pemerintah provinsi Jabar.
Dia juga mengaku ada masukan lainnya yang tak kalah penting, yakni mengenai dukungan terhadap pelaku UMKM baik lewat pelatihan maupun pembiayaan, dan sebagainya.
"Memang karena saya ada di komisi IV tentu masalah infrastruktur menjadi skala prioritas, tetapi aspirasi lain di luar komisi saya, tentu akan saya komunikasikan dengan teman-teman di komisi lain untuk diperjuangkan pula," ucapnya
Tati Supriati Irwan Hadiri Bimtek Fraksi Golkar se-Indonesia, Bahas Swasembada Energi |
![]() |
---|
Toni Setiawan: Perda Tentang Pekerja Migran Harus Diketahui Hingga Masyarakat Di Pedesaan |
![]() |
---|
Anggoata DPRD Jabar, H Dadang Kurniawan Berharap Harga Stabil Saat Bulan Puasa Hingga Jelang Lebaran |
![]() |
---|
Anggota DPRD Jabar H Dadang Kurniawan: Perda PDP Memastikan Stok Pangan dan Mengendalikan Harga |
![]() |
---|
Abdul Jabar Majid Dukung Pemkab Bekasi Larang Tempat Hiburan Malam Beroperasi saat Ramadhan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.