Liga 1

Bali United vs Persebaya Surabaya, Aji Santoso Optimistis Bisa Balas Dendam di Maguwoharjo

Bali United vs Persebaya Surabaya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (18/2/2023).

Editor: Januar Pribadi Hamel
Tribun Jatim Network/Habibur Rohman
Aji Santoso didampingi kapten Persebaya Alwi Slamat saat 'Pre Match Press Conference' di Kantor Dispora di Gedung Siola Surabaya, Sabtu (21/5/2022). Persebaya Surabaya akan bertanding melawan Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada laga 'Surabaya 729 Game', Minggu (22/5/2022). 

TRIBUNJABAR.ID - Bali United vs Persebaya Surabaya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (18/2/2023).

Bali United vs Persebaya Surabaya merupakan laga di pekan 25 Liga 1.

Pada pertemuan kedua musim ini, pelatih Persebaya mengusung misi balas dendam saat menghadapi Bali United.

Persebaya Surabaya menelan kekalahan di putaran pertama musim ini dengan skor tipis 0-1 melalui gol Privat Mbarga di menit 33.

Baca juga: Bali United vs Persebaya Surabaya, Aji Santoso Tambah Yakin Setelah Mengalahkan PSS Sleman

Pada pertemuan kedua ini, Aji Santoso tentu tak akan mengulangi kesalahan yang sama.

Aji Santoso mengingat musim lalu, Persebaya bisa mengalahkan Bali United back to back.

Tekad balas dendam tersebut yang menjadi modal Aji Santoso melawat ke Sleman.

”Saya punya ambisi untuk mendapatkan tiga poin. Musim lalu kami bisa back to back mengalahkan Bali, musim ini saya harus bisa kembali mengalahkan mereka,” jelas Aji Santoso, dikutip situs resmi klub.

Terlebih Persebaya tengah berada di tren positif menghadapi putaran kedua.

Persebaya Surabaya mencatatkan enam laga kemenangan beruntun sejak putaran kedua dimulai.

Kondisi terbalik dirasakan anak asuh Stefano Cugurra Teco.

Bali United belum bisa merasakan tiga poin penuh dalam enam laga terakhir.

Meski kondisi Bali United dan Persebaya nampak berbanding terbalik, pelatih lokal yang tersisa di Liga 1 musim ini tersebut mengaku tetap harus waspada.

Aji Santoso tegas meminta anak asuhnya untuk tetap waspada dengan permainan Bali United.

”Saya meminta pemain lebih waspada dan antisipasi kebangkitan dari Bali United,” kata Aji.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved