Persib Bandung
Jelang Persis Solo vs Persib Bandung Luis Milla Beri Pesan untuk Zalnando, Sebut Akan Terus Dampingi
Persib Bandung akan kembali bertempur di pekan ke-15 Liga 1 menghadapi Persis Solo, Luis Milla beri pesan untuk Zalnando.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
TRIBUNJABAR.ID - Persib Bandung akan kembali bertempur di pekan ke-15 Liga 1 menghadapi Persis Solo, Luis Milla beri pesan untuk Zalnando.
Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Minggu (18/12/2022).
Di laga pekan ke-15 ini, pelatih Persib Bandung Luis Milla tampaknya harus mengatur strategi baru.
Baca juga: Jadwal Persib Bandung di Liga 1 Pekan ke-15 Akan Hadapi Persis Solo, Luis Milla Atur Strategi Baru
Seperti diketahui, dipertandingan sebelumnya Luis Milla kehilangan dua pemain andalannya, Zalnando dan Febri Haryadi.
Zalnando dan Febri Haryadi dikabarkan mengalami cidera serius saat menghadapi Dewa United beberapa waktu lalu.
Kehilangan dua pemainnya karena cedera membuat pelatih asal Spanyol tersebut sedih.
Menjelang laga Persis Solo vs Persib Bandung, Luis Milla pun memberikan pesan pada Zalnando.
Luis Milla yakin anak asuhnya tersebut akan kembali pulih dan lebih kuat.
"You will come back stronger (kamu akan kembali lebih kuat) @zalnando2727," tulis Luis Milla dikutip dari unggahan Instagramnya, Sabtu (17/12/2022).
Ia juga mengatakan bahwa Persib Bandung akan selalu bersama pemain bernomor punggung 27 tersebut.
"The team is with you @persib (tim selalu bersama kamu)," pungkasnya.
Unggahan tersebut pun disambut baik oleh bek Persib Bandung tersebut.
Zalnando sangat berterima kasih atas dukungan pelatihnya tersebut.
Ia pun berjanji akan kembali lebih kuat lagi.
"Gracias pelatih saya akan kembali lebih bugar lebih cepat lebih kuat .. sukses untuk semua pelatih ," tulis Zalnando dikolom komentar.