Piala Dunia 2022

Sosok Richarlison, Penyerang Timnas Brasil yang 4 Tahun Lalu Hanya Nonton Tim Selecao di Televisi

Inilah sosok Richarlison, yang empat tahun lalu hanya menonton dari televisi ketika timnas Brasil berlaga di Piala Dunia 2018 Rusia.

Penulis: Hermawan Aksan | Editor: Hermawan Aksan
(Damien MEYER / AFP)
Pemain depan Brasil Richarlison (kanan) mencetak gol selama pertandingan sepak bola persahabatan antara Brasil dan Ghana di Stadion Oceane di Le Havre, barat laut Prancis pada 23 September 2022. Richarlison menjadi salah satu pemain yang dipanggil pelatih timnas Brasil, Tite, untuk berangkat ke Piala Dunia 2022 Qatar. 

Setelah itu pada 2016 ia diboyong oleh Fluminense.

Untuk mendatangkan penyerang asal Brasil tersebut Fluminense harus merogoh kocek 2,38 juta euro.

Pada 8 Agustus 2017 ia hengkang ke Watford.

Watford menggelontorkan dana 12,4 juta agar bisa mendatangkan Richarlison.

Bersama dengan Watford ia telah mengoleksi 5 gol dan 4 assist dalam 41 penampilannya.

Berkat penampilan apiknya bersama Watford, Everton FC tertarik untuk memboyongnya ke Goodison Park.

Everton FC harus menggelontorkan dana sebesar 39,2 juta euro demi mendapatkan jasa penyerang asal Brasil ini.

Selama membela Everton, ia telah mengoleksi 53 gol dan 11 assist dalam 152 penampilan.

Pada 1 Juli 2022 Richarlison diboyong ke Tottenham Hotspur dengan nilai transfer 58 juta euro.

Bersama Spurs ia telah mencatatkan enam penampilan. 

Richarlison mulai bergabung dalam skuad tim nasional Brasil pada 2016.

Pada tahun tersebut ia tergabung dalam skuad muda Brasil U-20.

Bersama skuad tersebut ia mencatatkan 10 penampilan dan berhasil mencetak 3 gol.

Dua tahun kemudian ia berhasil masuk skuad utama Brasil di level senior.

Debutnya bersama tim nasional senior ia lakoni pada 8 September 2021.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved