Kualifikasi Piala Asia U17 2023

LINK Live Streaming Timnas U-17 vs Palestina Pukul 20.00 WIB: Bima Sakti Waspadai Postur Tinggi

Laga Timnas U-17 vs Palestina di Grup B babak kualifikasi Piala Asia U-17 2023 tersebut akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor.

Editor: Hermawan Aksan
Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha
Para pemain Timnas Indonesia U-17 melakukan selebrasi setelah menjebol gawang Timnas Uni Emirat Arab U-17 dalam pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Rabu (5/10/2022) malam. Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Palestina di tempat yang sama, Jumat (7/10/2022) malam. 

TRIBUNJABAR.ID - Timnas U-17 Indonesia akan menghadapi Palestina pada Jumat (7/10/2022) pukul 20.00 WIB.

Laga Grup B babak kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang akan dijalani Timnas U-17 Indonesia tersebut akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor.

Link live streaming Indonesia vs Palestina terdapat di bagian akhir artikel.

Timnas U-17 Indonesia tergabung di Grup B bersama Uni Emirat Arab, Malaysia, Palestina, dan Guam.

Baca juga: Jelang Lawan Palestina, Timnas Indonesia U-17 Waspadai Postur Tinggi Lawan

Pada dua pertandingan sebelumnya, Indonesia berhasil menang 14-0 kontra Guam pada Senin (3/10/2022) dan mengalahkan Uni Emirat Arab 3-2 pada Rabu (5/10/2022).

Pasukan Timnas U-17 Indonesia besutan Bima Sakti berambisi meraih kemenangan ketiganya melawan Palestina.

Garuda Asia kini menjadi pemuncak klasemen Grup B dengan raihan enam poin dari dua pertandingan. 

Pelatih timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, mengungkapkan kekuatan Palestina yang akan menjadi lawan selanjutnya.

"Palestina tim bagus. Selain itu, mereka juga dihiasi tim merata dan juga bisa mempersulit Uni Emirat Arab (UEA)," ungkapnya.

"Selain itu, mereka memiliki postur tinggi," kata Bima Sakti.

"Yang terpenting adalah kami harus tetap konsentrasi dan memenangkan setiap pertandingan," katanya.

"Kami harus memaksimalkan setiap kesempatan."

"Kami punya cita-cita dan tidak tergantung dengan tim lawan," tegas pelatih Indonesia U-17 tersebut.

Palestina merupakan tim juru kunci pada Grup B tanpa perolehan poin.

Indonesia memiliki modal besar untuk memenangkan pertandingan ini setelah mengalahkan dua tim sebelumnya.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved